img_title
Foto : Berbagai Sumber

IntipSeleb – Lee Jung Hyun baru-baru ini membahas soal Son Ye Jin saat tampil sebagai bintang tamu dalam episode terbaru variety show Master in the House yang tayang pada 13 Juli 2020. Bintang film Peninsula ini membagikan cerita soal teman-teman terdekat yang juga berasal dari kalangan selebriti, ikut berbulan madu bersamanya. 

Baca Juga: Son Ye Jin Debut di Hollywood, Kemampuan Bahasa Inggris Dipertanyakan

Seperti diketahui, Lee Jung Hyun resmi menikah dengan seorang pria yang lebih muda darinya dan berprofesi sebagai ortopedi bulan April 2019 lalu. Resepsi pun digelar sangat meriah, dan dihadiri oleh jajaran selebriti papan atas mulai dari Son Ye Jin, Lee Byung Hun, Lee Min Jung, Hwang Jung Min, Gong Hyo Jin, Sandara Park, dan masih banyak lagi. 

Dalam program televisi tersebut, Lee Jung Hyun membeberkan bahwa Son Ye Jin ikut bergabung dalam momen bulan madunya dengan sang suami. Apa yang terjadi? Simak artikelnya di bawah ini yuk!

Son Ye Jin Ikut Lee Jung Hyun dan Suami Bulan Madu

Berbagai Sumber
Foto : Berbagai Sumber

Pada salah satu segmen di Master in the House, para pembawa acara membantu Lee Jung Hyun yang kala itu sedang memasak. Kemudian salah satu host yakni Lee Seung Gi, tiba-tiba menanyakan tentang momen bulan madu aktris kelahiran 1989 tersebut dengan suami tercinta. 

Siapa sangka, Lee Jung Hyun lantas mengaku jika teman-temannya malah mendatangi dirinya saat berbulan madu. Mereka adalah Son Ye Jin, Lee Min Jung dan Oh Yoon Ah.

“Aku pergi ke tempat terdekat terlebih dahulu karena (aku) harus menjalani syuting. Lee Min Jung, Oh Yoon Ah, dan Son Ye Jin mendatangiku saat aku berada di sana. Dan kami bersenang-senang sepanjang malam,” cerita Lee Jung Hyun, seperti dikutip dari Soompi pada Rabu, 15 Juli 2020.

Apakah Son Ye Jin ‘Menghancurkan’ Bulan Madu Lee Jung Hyun?

Berbagai Sumber
Foto : Berbagai Sumber

Host lain yakni Cha Eun Woo kemudian berkomentar, “Bukannya mengunjungi seseorang selama bulan madu justru malah akan merusaknya?,” tanya sang member boyband ASTRO tersebut. Lalu Lee Seung Gi menimpali, “Aku dengar, itu yang terburuk?,” katanya. 

Respon dari Lee Jung Hyun cukup mengejutkan. Ia mengaku tidak keberatan jika teman-teman terdekatnya bergabung di bulan madu. Begitu juga dengan sang suami, yang malah bahagia karena ia mengidolakan Lee Min Jung, Oh Yoon Ah, dan Son Ye Jin.

“Itu malah sangat bagus! Mereka datang dan membelikanku makanan, dan suamiku kebetulan adalah penggemar semua teman-temanku. Pasti sangat menarik baginya,” ujarnya. 

Namun saat host lain, Kim Dong Hyun, menyeletuk bagaimana jika teman-teman suami Lee Jung Hyun yang justru merecoki bulan madu mereka, wanita 40 tahun itu tentu melarangnya. 

“Aku akan membencinya. Mengapa mereka mengikuti kita di sana?,” kata Lee Jung Hyun.

Baca Juga: Peninsula, Sekuel Film Train To Busan Rilis Poster Perdana Mencekam

Sementara itu, film sekuel Train To Busan bertajuk Peninsula, yang mana dibintangi oleh Lee Jung Hyun dan Kang Dong Won, akan serentak tayang di seluruh bioskop Korea Selatan pada hari ini, 15 Juli 2020. Rencananya film Peninsula juga akan naik layar di Tanah Air bulan Agustus mendatang.

Topik Terkait