IntipSeleb – Seo Ye Ji, Choi Woo Shik, serta Kim Go Eun menjadi contoh bintang top Korea yang pernah mengenyam pendidikan di luar negeri. Ini bukanlah suatu hal baru bagi para selebriti ternama, memilih melanjutkan studi mereka hingga lintas benua.
Baca Juga: 10 Aktor Korea Tertampan 2020, Hyun Bin Kalahkah Ji Chang Wook
Selain memiliki keuntungan karena bisa mempelajari bahasa asing ebih dalam, ini seringkali dijadikan sebagai suatu ‘pelarian’ dari kejamnya sistem pendidikan di Korea Selatan. Alasan lainnya juga karena keluarga dari para selebriti yang akan dibahas dalam artikel ini memutuskan untuk berimigrasi.
Kali ini, tim IntipSeleb telah merangkum 7 selebriti Korea yang pernah sekolah di luar negeri, entah SD, SMP, SMA, atau pun kuliah. Siapa sajakah mereka? Yuk simak artikelnya di bawah ini!
Jung Eun Chae
Pertama adalah Jung Eun Chae. Pemeran karakter Perdana Menteri Goo Seo Ryeong dalam drama The King: Eternal Monarch ini ternyata pernah mengenyam pendidikan di luar negeri. Ia menghabiskan total delapan tahun tinggal dan belajar di London, Inggris. Lebih spesifik, Jung Eun Chae mengambil jurusan Desain Tekstil di Central Saint Martins College of Arts and Design.