img_title
Foto : TvN

Korea Selatan – Sebelum mulai menonton, simak yuk deretan fakta drama My Lovely Liar yang diperankan oleh Kim So Hyun dan Hwang Minhyun.

Drama My Lovely Liar menjadi proyek perdana Kim So Hyun dan Hwang Minhyun yang mempertemukan mereka sebagai pemeran utama dengan campuran berbagai genre. Berikut selengkapnya melalui ulasan di bawah ini.

1. Campuran Berbagai Genre

tvN
Foto : tvN

Drama My Lovely Liar menyoroti kisah pertemuan wanita yang memiliki kemampuan khusus, dengan seorang pria misterius yang penuh dengan kejutan di kehidupannya.

Menggabungkan genre, komedi, romantis, dan supranatural, drama My Lovely Liar akan membuat penonton merasakan manisnya romansa yang tersaji serta plot twist karakternya.

2. Peran Kim So Hyun di Drama My Lovely Liar

tvN
Foto : tvN

Lewat drama My Lovely Liar, Kim So Hyun memainkan peran sebagai Mok Sol Hee. Dia memiliki kemampuan khusus yang memungkinkannya untuk membedakan apakah orang berbohong atau tidak.

Kendati begitu, Mok Sol Hee membenci bakat spesialnya itu dan menganggapnya sebagai sebuah kutukan karena ia jadi sulit mempercayai orang lain.

Hari-hari Mok Sol Hee berubah ketika dia bertemu dengan pria bernama Kim Do Ha yang merupakan tetangganya.

3. Sosok Misterius Hwang Minhyun

tvN
Foto : tvN

Di drama My Lovely Liar, Hwang Minhyun bertransformasi menjadi Kim Do Ha, produser musik paling sukses dan populer di Korea.

Namun tidak ada yang mengetahui sosok asli Kim Do Ha karena dia berusaha untuk menyembunyikan identitasnya. Keputusan tersebut tidak luput dari kisah masa lalunya.

Kim Do Ha sempat dituduh sebagai tersangka pembunuhan. Meski sudah menyangkalnya, namun tuduhan tersebut terus mengikutinya.

Siapa sangka, pertemuan Kim Do Ha dan Mok Sol Hee membuatnya bisa kembali mengukir senyum yang dulu hilang. Lantas, apakah Mok Sol Hee akan memanfaatkan kemampuannya untuk menggali lebih jauh sosok Kim Do Ha?

4. Garapan Sutradara Populer

tvN
Foto : tvN

Drama My Lovely Liar dipimpin oleh sutradara Nam Sung Woo, yang sudah terkenal lewat karya-karyanya yang kental akan genre komedi romantis, sebut saja Weightlifting Fairy Kim Bok-Joo, Kkondae Intern, My Roommate Is A Gumiho, hingga Love in Contract.

5. Jadwal Tayang Drama My Lovely Liar

tvN
Foto : tvN

Drama My Lovely Liar dijadwalkan tayang mulai 31 Juli 2023 melalui saluran tvN, dan akan mengisi slot drama hari Senin dan Selasa. (rth)

Topik Terkait