img_title
Foto : JTBC

Korea Selatan – Pada 7 Juli, JTBC telah mengumumkan bahwa drama romansa yang bertajuk Destined With You telah menyelesaikan pembacaan naskah pertamanya. Bersamaan dengan pengumuman itu, drama Destied With You juga telah mengumumkan jadwal tayangnya.

Lantas seperti apa selengkapnya? Yuk, cek di bawah ini!

Alur drama Destined With You

jo bo ah
Sumber: JTBC

Destined With You menceritakan tentang romansa yang tak terhankan antara pegawai negeri bernama Lee Hong Jo dan pengacara Jang Shin Yu.

Karakter Lee Hong Jo diperankan oleh Jo Bo Ah, dia adalah seorang karywan yang memperoleh buku emas yang telah disegel selama lebih dari 300 tahun. Sedangkan Jang Shin Yu yang diperankan oleh Rowoon, menjadi tumbal buku emas itu sendiri.

Lalu Ha Joon berperan menjadi Kwon Jae Kyung, seorang pembantu di Balai Kota Onju yang disukai Hong Jo. Menyembunyikan bekas luka di balik senyum manisnya, Kwon Jae Kyung jarang mengungkapkan perasaan terdalamnya. Proses perubahan emosional Kwon Jae Kyung saat Lee Hong Jo dan Jang Shin Yu menjadi lebih dekat, meskipun latar belakang mereka tampaknya tidak berhubungan, menambah intensitas dan ketegangan cerita.

Pertarungan psikologisnya yang halus dengan Rowoon dan chemistry dengan Jo Bo Ah juga berkontribusi besar pada perkembangan drama.

Jadwal tayang Destined With You

Rowoon SF9, Jo Bo Ah

Drama Destined With You ini dipimpin oleh sutradara Nam Ki Hoon dan ditulis oleh Ro Ji Seol. Saat di acara pembacaan naskah, seluruh pemain mulai dari Jo Bo Ah, Rowoon, Ha Joon, Yoo Ra, Song Yeon Gyu, Jung Hye Young, Lee Pil Mo, Lee Bong Ryeon, Hyun Bong Sik, Mi Ram, Park Kyung Hye hingga Lee Tae Ri hadir dalam pembacaan naskah.

Di momen pembacaan naskah, Jo Bo Ah berhasil memamerkan pesona Lee Hong Jo, Balai Kota Onju yang membantu Jang Shin Yu mengatasi kutukan tersebut. Lee Hong Jo terus berusaha untuk melakukan yang terbaik meski dibebani oleh keluhan yang tak terbayangkan, tapi dia adalah orang yang sudah terbiasa sendirian.

Destined With You tayang pada 23 Agustus 2023. (jra)

Topik Terkait