Korea Selatan – Jo In Sung, Joo Jin Moo, hingga Song Ji Hyo, beradu akting lewat film Korea bertajuk A Frozen Flower.
Film A Frozen Flower dilabeli rating 21+ karena mengandung plot cerita dan juga adegan-adegan dewasa dengan latar kisah di istana.
Resmi dirilis pada 30 Desember 2008, film A Frozen Flower kini dapat disaksikan melalui platform legal. Berikut IntipSeleb rangkum sinopsis dan link nonton film A Frozen Flower lengkap dengan subtitle bahasa Indonesia dengan meng-klik link di sini, scroll yuk!
Plot Cerita Film A Frozen Flower
Film A Frozen Flower berlatar kisah di Kerajaan Yuan, yang mana Raja Goryeo (Joo Jin Moo) bertahta dan dihormati di lingkungannya.
Raja Goryeo dituntut untuk meneruskan tahta, serta menghasilkan keturunan yang nantinya akan menjadi penerusnya di istana.
Namun tanpa ada yang tahu, Raja Goryeo menyimpan rahasia yang mana ia justru jatuh cinta dengan jendral setianya Hong Lim (Jo In Sung).
Dengan itu, Raja Goryeo meminta kekasihnya Hong Lim untuk meniduri Ratu (Song Ji Hyo). Tentu saja, karena rencana tersebut keduanya harus menerima konsekuensi yang tidak terduka. Lantas, apa yang akan terjadi setelahnya?
Link Nonton Film A Frozen Flower
Film A Frozen Flower dipimpin oleh Yu Ha, yang juga telah menyutradarai deretan film Korea seperti A Frozen Flower, Gangnam Blues, hingga Pipeline.
Aksi cinta terlarang di istana dalam film A Frozen Flower dapat ditonton lengkap disertai subtitle bahasa Indonesia dengan meng-klik link di sini.