Kemudian yang awalnya dugaan itu muncul gara-gara akun Instagram Colosseum Jakarta beberapa waktu lalu mengunggah foto dalam bentuk puzzle dengan warna monokrom dan blurry. Kini, akhirnya Instagram dari klub tersebut mengunggah foto dari Johnny NCT.
“Harap sambut JOHNNY! Sebagai alter ego dari @johnnyjsuh, JOHNNY be memulai acara baru kami, K-TOWN di Colosseum Jakarta pada JUMAT 16 JUN. JOHNNY be bersiap untuk melepaskan keterampilan DJ-nya yang menggetarkan dengan ketukan tech-house dan bass-house yang menawan. Pengumuman tiket segera,” tulis Instagram Colosseum Jakarta pada Jumat, 2 Juni 2023.
Sementara itu, Johnny Suh dari NCT memang menekuni DJ. Bahkan ia juga beberapa kali menunjukkan kemampuannya sejak pertama debut bersama NCT 127 pada 2016 silam.
Ramai Komentar Warganet
Kabar itu pun langsung disambut hangat oleh para penggemar NCT. Banyak yang tak sabar menantikan Johnny Suh untuk nge-dj.
“omg gak sabar!,” tulis salah satu warganet dalam Instagram Colosseum.
“Finally johnny suhhh,” tambah yang lain.