IntipSeleb Korea – Debut pada tahun 2020, STAYC rupanya telah mencetak prestasi yang luar biasa. Rupanya, agensi STAYC telah mendapatkan keuntungan sejak tahun lalu.
Hal itu menjadi sesuatu yang luar biasa, mengingat beberapa grup KPOP harus menunggu beberapa saat sebelum kemudian mendapatkan keuntungan. Seperti apa informasi lengkapnya? Intip di bawah ini.
Baca Juga :
Agensi STAYC Sudah Dapat Untung
Sumber: Allkpop
Melansir dari Allkpop, laporan keuangan tahun 2022 dari High Up Entertainment mengumumkan bahwa agensi tersebut telah mendapat untung sejak pertama kali STAYC debut tahun lalu.
Menurut laporan keuangan agensi tahun 2021, perusahaan mencatat penjualan sebesar 4.627.000.000 KRW, ditambah laba usaha sebesar -1.363.000.000 KRW.