IntipSeleb – Ketenaran Blackpink yang telah mendunia membuat girlband asuhan YG Entertainment ini semakin dilirik oleh sejumlah musisi Internasional untuk diajak kerja sama. Beberapa waktu lalu, mereka berhasil berkolaborasi dengan penyanyi berbakat, Dua Lipa, lewat lagu Kiss and Make Up.
Tak berselang lama, grup beranggotakan Jisoo, Jennie, Rose, dan Lisa tersebut kembali diincar oleh grup vokal asal Inggris, Little Mix. Mereka sempat mengungkapkan keinginannya untuk berkolaborasi dengan Blackpink.
Bermula dari Celetukan Penggemar di Twitter
Sumber Foto: IntipSeleb
Pernyataan tersebut bermula saat seorang penggemar di Twitter bertanya pada Little Mix apakah suatu saat nanti mereka akan berkolaborasi dengan grup wanita lain, khususnya K-Pop. Salah satu personilnya, Jade Thirlwall pun memberikan tanggapan seakan memberi harapan pada fans.
“Jade, apakah kalian akan berkolaborasi dengan girl group lain? Mungkin dari K-Pop,” tanya seorang warganet. “Kolaborasi dengan Blackpink pasti akan sangat luar biasa,” jawabnya bulan Januari silam.
Beberapa bulan kemudian, pembawa acara radio New York City, Mike Adam menyampaikan lewat akun Twitter pribadinya bahwa kemungkinan besar Little Mix akan berkolaborasi dengan Blackpink di masa depan.
“Kami semua setuju bahwa itu akan menjadi kolaborasi (Little Mix dan Blackpink) yang luar biasa. Bayangkan, mereka akan membentuk tim impian… dua girlband terpopuler di dunia menciptakan lagu bersama! Kami pikir, mereka luar biasa, jika suatu hari mereka ingin melakukannya (kolaborasi),” tulis Mike Adam pada 14 Maret 2019.
Sontak pernyataan tersebut menghebohkan para penggemar dari masing-masing fandom di media sosial. Mereka pun antusias sekaligus bersemangat, sembari menunggu ‘keajaiban’ datang.
Little Mix Sudah Menghubungi Pihak Blackpink
Sumber Foto: IntipSeleb
Dalam sebuah wawancara yang baru saja dirilis Capital FM pada 1 September 2019, keempat personil Little Mix antara lain Jesy Nelson, Jade Thirlwall, Perrie Edwards, dan Leigh-Anne Pinnock kembali membicarakan rencana mereka untuk berkolaborasi dengan pelantun Kill This Love itu.
Jade Thirlwall nyatanya sudah membayangkan tarian hingga kostum yang akan mereka kenakan ketika berkolaborasi dengan Blackpink kelak, “Bisakah kau bayangkan bagaimana tariannya nanti? Dan juga kostumnya?” ungkap wanita 26 tahun itu.
Kemudian Jesy Nelson menambahkan, “Siapa yang tahu? Ada begitu banyak orang yang ingin kami ajak berkolaborasi,” timpalnya.
Tidak berhenti di situ saja, Little Mix mengaku telah menghubungi Jisoo, Jennie, Rose, dan Lisa lewat media sosial, “Ya, kami tinggal menunggu balasan DM (Direct Message) dari mereka,” ungkap Jade seraya tertawa.
Meskipun tidak diketahui pernyataan tersebut benar adanya atau hanya sekedar gurauan semata, Little Mix memang mengisyaratkan bahwa rencana tersebut segera terwujud dalam waktu dekat.
Anggota Little Mix ‘Kepergok’ Nonton Konser Blackpink
Sumber Foto: IntipSeleb
Tampaknya, Little Mix merupakan penggemar berat dari Blackpink. Salah satu personilnya, Jade Thirlwall sempat diketahui hadir di konser Blackpink yang diselenggarakan di Wembley Arena, London, Inggris pada 22 Mei 2019 lalu. Ia juga membagikan keseruan saat menonton konser lewat akun Instagram pribadinya. Kedatangan Jade tersebut sukses membuat penggemar senang dan menyebutnya sebagai penyatuan dua fandom girlband dunia. Gimana menurut kamu, Blinks?