IntipSeleb Korea – Taxi Driver Season 2 telah menyelesaikan tayangannya dengan rating yang sangat memuaskan. Setelah selesai, Lee Je Hoon sebagai bintang utamaTaxi Driver melakukan wawancara secara eksklusif. Dalam wawancara, Lee Je Hoon membahas tentang penampilan Nam Goong Min.
Sama-sama menunjukkan dukungan, begini cerita Lee Je Hoon saat minta Nam Goong Min tampil sebagai cameo dalam drama Taxi Driver. Yuk, langsung cek selengkapnya di bawah ini!
Cerita Lee Je Hoon saat minta Nam Goong Min sebagai cameo di Taxi Driver 2
Pada tanggal 17 April, Lee Je Hoon melakukan wawancara dengan Sports Chosun di sebuah kafe di Gangnam-gu, Seoul. Saat itu, Lee Je Hoon membahas soal dirinya meminta Nam Goong Min untuk tampil sebagai cameo di drama Taxi Driver 2.
Dalam episode 9 drama SBS Taxi Driver 2 yang tayang pada tanggal 24 Maret, Nam Goong Min muncul sebentar dengan konsep One Dollar Lawyer. Sebelumnya, Lee Je Hoon juga berperan sebagai cameo dalam karya Nam Goong Min, One Dollar Lawyer. Keduanya dianggap sebagai "integrasi pandangan dunia drama SBS".
“Nam Goong Min bertanya kepadaku apakah aku bisa tampil sebentar di 'One Dollar Lawyer' terlebih dahulu, dan saat itu, aku sudah berpikir akan sangat menyenangkan jika dia juga bisa tampil di 'Taxi Driver 2',” cerita Lee Je Hoon kepada Sport Chosun dikutip pada Senin, 17 April 2023.
“Jadi saya mengusulkan ide itu kepadanya, dan dia langsung setuju, mengatakan 'Saya ingin sekali'. Setelah mendapat janji darinya untuk tampil di ‘Taxi Driver 2’, saya juga berdiskusi dengan sutradara dan ketua tim produksi,” tambahnya
Nam Goong Min bawa naskah Taxi Driver 2 saat bulan madu
Selanjutnya, Lee Je Hoon juga menjelaskan bahwa saat meminta Nam Goong Min muncul di Taxi Driver, ternyata naskahnya dibawa hingga ke momen bulan madu. Lee Je Hoon mengaku sangat menyesal akan hal itu.
“Saya merasa sangat menyesal bahwa dia harus membawa naskah bersamanya bahkan ketika dia sedang dalam perjalanan bulan madu karena karakternya memiliki begitu banyak dialog. Saya sangat menyesal bahwa saya hanya bisa memberikan reaksi kepadanya. Bahkan, saya sangat kagum saat melihatnya berakting di lokasi syuting. Dia dengan sempurna menampilkan antrean panjang sekaligus, dengan cara yang sangat keren,” jelasnya.
Sementara itu, Taxi Driver 3 bakal dirilis. Sayangnya, Lee Je Hoon tidak tahu apakah dia masih dipakai menjadi pemain utamanya. (jra)