img_title
Foto : Shibatayura/instagram

IntipSeleb Korea – Sosok Shibata Yura belakangan ramai menjadi perbincangan netizen di media sosial, usai dirumorkan menjadi trainee di agensi hiburan Korea Selatan yakni SM Entertainment.

Sontak saja, tidak sedikit yang penasaran dengan latar belakang Shibuta Yura yang memiliki darah blasteran Indonesia. Intip yuk deretan potret serta fakta mengenai Shibata Yura melalui ulasan di bawah ini.

Shibata Yura Gabung Jadi Trainee di SM Entertainment?

shibatayura/instagram
Foto : shibatayura/instagram

Berkarier di industri entertainment Korea Selatan sebagai seorang idol Kpop tentu merupakan sebuah prestasi, dan menjadi impian banyak orang.

Ada beberapa anak muda Tanah Air yang berhasil debut menjadi idol Kpop, diantaranya Dita Karang Secret Number, hingga Zayyan OCJ Newbies.

Belum lama ini, nama Shibata Yura tengah menjadi perbincangan di kalangan para Kpopers Tanah Air. Gadis berparas ayu itu dirumorkan menjadi di trainee SM Entertainment.

Menjadi trainee hingga debut di bawah agensi SM Entertainment adalah suatu pencapaian yang patut diacungi dua jembol. Bagaimana tidak, perusahaan tersebut masuk ke dalam jajaran top 3 agensi selama bertahun-tahun, dan telah mendebutkan banyak grup legendaris diantaranya TVXQ, Super Junior, SNSD, SHINee, hingga EXO.

SM Entertainment juga menjadi rumah bagi NCT serta aespa, yang memiliki banyak penggemar di Indonesia. Kendati begitu, kabar bergabungnya Shibata Yura di SM Entertainment masih menjadi rumor belaka, dan tidak mendapat konfirmasi dari pihak bersangkutan.

Sosok Shibata Yura

shibatayura/instagram
Foto : shibatayura/instagram

Shibata Yura sempat menonaktifkan akun Instagram pribadinya, hingga memunculkan dugaan bahwa dia akan debut di bawah asuhan SM Entertainment.

Meski begitu, Shibata Yura sudah kembali aktif membagikan postingan di akun Instagram pribadinya @shibatayura yang kini memiliki ribu pengikut.

Tidak banyak informasi yang tersebar akan sosok Shibata Yura. Namun, diketahui bahwa Shibata Yura merupakan gadis blasteran Indonesia dan Jepang yang lahir di tahun 2005.

Shibata Yura juga dikatakan pandai memainkan alat musik, juga menguasai bahasa Indonesia dan Jepang. (Cy)

Topik Terkait