img_title
Foto :

IntipSeleb – Memasuki bulan Mei, sejumlah stasiun televisi telah menyiapkan drama-drama yang siap tayang untuk mengisi hari para penonton. Terlebih lagi untuk masyarakat Indonesia yang saat ini sedang menjalankan social-distancing dengan gerakan #dirumahaja, menonton K-Drama telah menjadi salah satu aktivitas wajib yang dilakukan oleh semua orang. 

Dirangkum oleh tim Intipseleb, berikut adalah 7 drama Korea yang akan tayang Mei 2020. Apa saja? Simak sinopsisnya satu per satu di bawah ini yuk!

KBS Fix You

Drakor 1

Memiliki judul lain Soul Repairer dan Soul Mechanic, ini adalah K-Drama pertama yang akan tayang di bulan Mei. Dibintangi oleh Shin Ha Kyun dan Jung So Min, serial garapan KBS ini menggabungkan antara genre medis dan romantis. 

Drama ini memiliki topik cukup berat, yakni berfokus pada makna dasar dari sebuah kebahagiaan lewat kisah para psikiater dan pasien mereka. Shin Ha Kyun berperan sebagai Lee Shi Joon, seorang psikiater yang sangat berdedikasi dengan pekerjaannya. 

Sementara Jung So Min memainkan karakter utama wanita bernama Han Woo Jo. Dia adalah seorang aktris drama musikal yang sedang naik daun. Selain memiliki integritas tinggi, Han Woo Joo juga sosok wanita yang jujur. Ia gemar membantu para pasien penderita gangguan mental melalui aktingnya. Drama ini akan menayangkan episode perdananya pada 6 Mei 2020 di KBS2 setiap hari Rabu dan Kamis pukul 22.00 KST (waktu Korea). 

Topik Terkait