IntipSeleb Korea – Segera menggelar konser di Indonesia selama 3 hari, kini harga tiket konser NCT DREAM telah dirilis. Tiketnya akan mulai dijual pada tanggal 4 Februari mendatang.
Mulai dari Rp1 juta, yuk scroll harga tiket The Dream Show 2 in Jakarta berikut ini.
Harga Tiket Konser The Dream Show 2 di Jakarta
Konser The Dream Show 2 yang akan digelar di Indonesia Convention Exhibition atau ICE BSD Tangerang selama tiga hari berturut-turut, yakni mulai dari 4, 5, dan 6 Maret 2023.
Menjelang waktu konser, kini pihak promotor telah merilis harga tiket sekaligus seatplannya. Tersedia 6 kategori yang disediakan, yakni sebagai berikut:
CAT 6A, 6B (Seating) Rp1.000.000
CAT 5 (Seating) Rp1.500.000
CAT 4A, 4B, 4C, 4D (Standing) Rp 1.700.000
CAT 3 (Seating) Rp2.450.000
CAT 2A, 2B (Standing) Rp2.550.000
CAT 1A, 1B, 1C, 1D (standing) Rp2.750.000
Pembelian tiket akan dimulai pada tanggal 4 Februari 2023 mendatang pada pukul 14.00 WIB.
“[INFO TIKET] NCT DREAM TOUR ‘THE DREAM SHOW2 : In A DREAM’ di JAKARTA. Inilah NCT DREAM TOUR ‘THE DREAM SHOW2 : In A DREAM’ di seat map JAKARTA yang kalian tunggu-tunggu! Tiket akan dijual mulai 4 Februari 2023 pukul 14:00 (GMT+7),” tulis Dyandra Global Edutainment, Kamis, 26 Januari 2023.
“CAT 1 & 2 dapat dibeli di Livin' by Mandiri, dengan Bank Mandiri sebagai metode pembayaran eksklusif.
CAT 3, 4, 5, dan 6 tersedia di Loket.com, dengan semua metode pembayaran,” sambungnya.
Tentang NCT DREAM
NCT Dream merupakan boy group besutan SM Entertainment. Pada akhir tahun 2022 lalu, NCT DREAM telah merilis album terbaru mereka yang bertajuk ‘Candy’.
Boy group tersebut juga sebelumnya telah mengunjungi Indonesia dalam rangkaian konser tunggal pertama mereka yakni The Dream Show pada Maret 2020 di Istora Senayan Jakarta.
Kemudian di bulan September tahun lalu, NCT Dream kembali ke Indonesia dalam rangkaian konser Korean Wave 2022 di Trans Studio Mall Cibubur.