img_title
Foto : INTIPSELEB

IntipSeleb – Paruh pertama tahun 2020 ini, industri hiburan Korea Selatan telah menyuguhkan deretan drama populer dengan jalan cerita tidak biasa. Keseluruhan drama, termasuk jajaran pemain di dalamnya menjadi penentu apakah sebuah drama bisa meledak di pasaran atau tidak.

Biasanya, para pemain utama yang seringkali mendapat banyak cinta dari penonton. Eits tapi jangan salah guys! 8 karakter pendukung di K-Drama yang akan dibahas dalam artikel ini juga tidak kalah bersinar loh. Penasaran siapa saja? Scroll artikel di bawah ini yuk!

Lee Shin Young

Lee Shin Young

Berkat perannya sebagai Park Kwang Beom, anak buah Kapten Ri Jung Hyuk (Hyun Bin), membuat popularitas Lee Shin Young di industri hiburan meroket di paruh pertama tahun 2020 ini. Selain karena parasnya yang rupawan, kemampuan akting Lee Shin Young juga sukses mencuri perhatian publik. Usai membintangi drama Crash Landing on You, aktor pendatang baru tersebut langsung mendapat tawaran menjadi pemeran utama di drama KBS, How to Buy a Friend. 

So Ju Yeon

So Ju Yeon

Dalam drama Dr. Romantic 2, So Ju Yeon memerankan karakter Yoo Ah Reum. Ia merupakan salah satu staf medis di rumah sakit Doldam. Memiliki kepribadian yang ceria dan penuh semangat, sosoknya kian dicintai oleh masyarakat. Chemistry sang aktris dengan lawan mainnya, Kim Min Jae juga bikin para penonton terbawa perasaan alias baper. 

Im Joo Hwan

Im Joo Hwan

Beradu akting dengan Taecyeon 2PM di drama The Game: Towards Zero, Im Joo Hwan yang didapuk menjadi second-male lead juga sukses menyita perhatian publik. Kala itu, dia berperan sebagai Koo Do Kyung, seorang petugas medis di National Forensic Service. 

Punya aura bak pria dingin, peran antagonisnya itu ternyata mampu meluluhkan hati para wanita. Im Joo Hwan juga menjadi sorotan karena karakternya tidak malu mengakui kesalahan sehingga semakin dielu-elukan

Hwang Bo Ra

Hwang Bo Ra

Kehadiran Hwang Bo Ra di drama Hyena membuat suasana yang awalnya begitu intens bisa menjadi lebih santai. Seperti diketahui, drama yang dibintangi Joo Ji Hoon, ini melibatkan hal-hal serius seperti hukum sehingga terkesan berat. Aktris yang memang langganan memainkan karakter humoris ini juga menuai pujian berkat chemistry-nya dengan Jeon Suk Ho serta Kim Hye Soo.

Lee Jae Wook

Lee Jae Wook

Mencoba melepas karakter Baek Kyung dari drama Extraordinary You yang begitu melekat padanya, tahun ini Lee Jae Wook menantang diri untuk mengambil peran berbeda. Aktor kelahiran 1998 ini beradu akting dengan Seo Kang Joon dan Park Min Young di drama I’ll Go to You When the Weather Is Nice.

Kali ini, Lee Jae Wook berperan sebagai Lee Jang Woo, pria humoris yang berprofesi sebagai pegawai sipil. Untuk kesekian kalinya, penonton dibuat terpesona oleh karakternya yang hangat.

Kwon Nara

Kwon Nara

Oh Soo Ah, karakter yang diperankan oleh Kwon Nara di drama Itaewon Class seolah menjadi turning point-nya sebagai aktris. Bagaimana tidak, mantan personil girlband Hello Venus ini akhirnya mulai diakui kemampuan aktingnya setelah bertahun-tahun membintangi deretan drama. 

Dalam Itaewon Class, dia diceritakan sebagai cinta pertama dari Park Sae Roy (Park Seo Joon). Kwon Nara mampu menunjukkan sinergi luar biasa dengan Park Seo Joon, hingga pasangan tersebut difavoritkan oleh banyak orang. 

Go Bo Gyeol 

Go Bo Gyeol

Dalam drama Hi Bye, Mama!, peran Go Bo Gyeol sebagai istri kedua dari karakter yang dimainkan Lee Kyu Hyung sempat menyita perhatian publik. Pasalnya, dia juga akan menjadi ibu tiri yang mana identik dengan peran antagonis. 

Namun, Go Bo Gyeol berhasil mengubah perspektif masyarakat tentang sosok ibu tiri yang dikenal jahat dan keji. Berperan sebagai Oh Min Jung, dia meninggalkan kesan di hati para penonton karena sukses menyampaikan akting yang emosional.

Han So Hee

Han So Hee

Terakhir adalah Han So Hee. Sosok pelakor dalam drama The World of the Married ini tidak ada hentinya menjadi bahan perbincangan publik. Aktingnya sebagai Yeo Da Kyung yang merusak rumah tangga Ji Sun Woo (Kim Hee Ae) dan Lee Tae Oh (Park Hae Joon) ini membuat para penonton terbawa emosi hingga kesal dengan sang aktris.

Hal tersebut pun membuktikan bahwa aktingnya di drama garapan JTBC itu berhasil. Tidak salah, jika sekarang Han So Hee menjadi salah satu aktris yang tengah mendapat banyak tawaran komersial. 

Dari delapan peran pendukung di K-Drama yang tayang 2020 ini, manakah yang paling kamu favoritkan?

Topik Terkait