img_title
Foto : Netflix

IntipSeleb KoreaThe Glory menjadi salah satu drama Korea yang dinantikan penayangannya di bulan Desember 2022 dengan dibintangi oleh Song Hye Kyo serta Lee Do Hyun.

Selain itu, drama The Glory juga merupakan proyek terbaru dari penulis naskah ternama di Korea Selatan. Berikut IntipSeleb rangkum plot cerita serta link nonton drama The Glory lengkap dengan subtitle bahasa Indonesia.

Karakter di Drama The Glory

Netflix
Foto : Netflix

Lewat drama The Glory, Song Hye Kyo sebagai pemeran utama reuni bersama penulis naskah terkenal Kim Eun Sook. Sebelumnya, mereka sempat bekerja sama dalam drama Descendants of the Sun.

Kim Eun Sook juga merupakan sosok penulis naskah di balik drama Secret Garden, The Heirs, Goblin, Mr. Sunshine, The King: Eternal Monarch, dan masih banyak lagi.

Sementara itu, drama The Glory disutradarai oleh Ahn Gil Ho yang sebelumnya telah menyutradarai Rooftop Prince, Memories of the Alhambra, hingga Happiness.

Mengusung genre thriller dan melodrama, drama The Glory berkisah tentang dendam seseorang yang dulunya menjadi korban perundungan.

Song Hye Kyo berperan sebagai Moon Dong Eun yang dulu bercita-cita menjadi arsitek. Namun saat duduk di bangku sekolah, dia menjadi korban perundungan hingga membuatnya putus sekolah dan hampir buuh diri.

Ketika dewasa, Moon Dong Eun bekerja sebagai seorang guru dan memiliki murid yang merupakan anak dari pelaku perundungnya dulu. Moon Dong Eun mulai menjalani misi balas dendam dengan kejam untuk para pelaku perundungnya dulu.

Link Nonton Drama The Glory

Netflix
Foto : Netflix

Selain Song Hye Kyo, Lee Do Hyun, Lim Ji Yeon, Yum Hye Ran, Park Sung Hoon hingga Jung Sung Il juga turut mengambil peran dalam drama The Glory.

Sementara itu, drama The Glory akan merilis episode perdananya pada Jumat, 30 Desember 2022 mendatang dan dapat disaksikan lengkap disertai subtitle bahasa Indonesia dengan meng-klik link di sini. (rth)

Topik Terkait