IntipSeleb Korea – Boy grup besutan YG Entertainment yaitu TREASURE baru saja mendapatkan sebuah prestasi. Pasalnya lagu dan album HELLO milik TREASURE terpilih menjadi Best K-pop 2022 oleh Time Magazine.
Dengan ini, TREASURE telah menjadi sorotan Time Magazine selama dua tahun berturut-turut, setelah sebelumnya terpilih sebagai K-pop Rookie Group to Watch in 2021. Lantas seperti apakah informasinya? Yuk, cek di bawah ni.
Album & Lagu HELLO Jadi Best K-Pop di Time Magazine
Pada tanggal 13 November 2022, Time Magazine mengumumkan '2022 Best K-pop' (Lagu dan Album K-pop Terbaik Tahun 2022). Hasilnya, TREASURE terpilihnya 2022 Best K-pop melalui album HELLO.
Time Magazine mengatakan, lagu utama dari mini album ke dua TREASURE itu memiliki komposisi musik awal tahun 2010-an, sehingga membuat nostalgia.
"'HELLO memiliki komposisi yang mengingatkan pada musik awal tahun 2010-an, yang membangkitkan nostalgia sambil menonjolkan nuansa berorientasi masa depan dengan bait-bait rap yang canggih." lagunya, musiknya adalah 'Hello' dari Treasure," kata Magazine Time diani IntipSeleb dari News1 pad Kamis, 15 Desember 2022.
Dengan ini, TREASURE telah menjadi sorotan Time Magazine selama dua tahun berturut-turut, setelah sebelumnya terpilih sebagai K-pop Rookie Group to Watch in 2021.
Tentang Lagu HELLO TREASURE
Lirik dan irama Hello turut diciptakan oleh beberapa personelnya yakni Choi Hyun Suk, Yoshi dan Haruto. Genre punk rock membuat TREASURE terkesan makin matang. Lagu HELLO mengandung pesan yang tegas dan ceria yang hendak disampaikan para member.
Lagu HELLO menduduki puncak tangga lagu real-time dari situs musik utama Jepang seperti Rakuten dan AWA, serta menduduki puncak tangga lagu mingguan Line Music. Video musik Hello mendapat banyak cinta dari penggemar musik global, seperti menjadi peringkat #1 di YouTube untuk ‘Video Paling Banyak Dilihat’ dalam 24 Jam tepat setelah dirilis.
Sementara itu, TREASUE baru-baru ini menjual habis semua tiket untuk pertunjukan di Hokkaido. Selanjutnya mereka akan pindah ke Fukuoka, Hyogo, Tokyo, Saitama, Fukui dan Nagoya. (bbi)