IntipSeleb Korea – Cha Eun Woo, aktor tampan sekaligus member ASTRO ini akan menggelar pameran foto. Usut punya usut, ternyata hasil penjualan tiket pameran fotonya itu akan disumbangkan untuk masyarakat yang kurang mampu.
Selain punya wajah tampan, ternyata Cha Eun Woo dikenal memiliki hati dermawan yang membuat para penggemar tersentuh. Lantas, seperti apa informasi selengkapnya mengenai pameran foto Cha Eun Woo? Yuk, simak artikel selengkapnya di bawah ini!
Cha Eun Woo Gelar Pameran Foto
Aktor tampak asal Korea Selatan yakni Cha Eun Woo akan mengadakan pameran solo foto. Pameran solo dari member ASTRO itu akan diberikan nama ‘ARCHIVE’ yang akan digelar pada akhir tahun ini.
Pameran foto itu menuai banyak antusias dari penggemar. Pasalnya postur tubuh Cha Eun Woo dan ketampanan yang dimilikinya itu mampu membius siapa saja yang melihat.
Kini, pameran foto itu akan digelar dengan 12 tema yakni mulai dari Winter, Big Tree dan Party yang menyesuaikan dengan musim. Kabar Cha Eun Woo akan menggelar pameran foto itu pun dikonfirmasi oleh Fantagio melalui Twitter resmi mereka.
“Coming soon untuk 2022 Photo Exhibition: Archive Cha Eun Woo yang akan datang. 12 tema arsip yang berbeda, yang mengisyaratkan konsep pameran foto Cha Eun Woo, mengumpulkan kegembiraan pada musim dingin, pohon besar, pesta, liburan musim panas, pesawat terbang, kamera film, malam, selalu, enak, cinta biru, dan kedamaian batin serta kamar,” ungkap Fantagio Music dilansir dalam Twitter resmi, pada Rabu, 30 November 2022.
Cha Eun Woo Bakal Donasi Hasil Penjualan Tiket
Melalui pameran foto ini, Cha Eun Woo berencana untuk memberikan waktu spesial kepada para penggemarnya dengan menyajikan foto-foto yang telah ia potret. Selain itu, aktor tampan itu juga berencana untuk menyumbangkan nasi, briket, dan karangan bunga yang dikirim oleh penggemar tahun ini.
Sehingga semua orang diharapkannya dapat menghabiskan akhir tahun dengan hangat. Tak hanya itu, Cha Eun Woo juga memutuskan untuk menyumbangkan sebagian dari hasil tiket dari pameran foto untuk untuk orang-orang yang kurang mampu. (nes)