IntipSeleb Korea – Lee Seung Gi, aktor sekaligus penyanyi Korea Selatan sedang menjadi sorotan warganet karena kasus pihak agensinya Hook Entertainment. Sebelumya, agensi Lee Seung Gi digrebek polisi dan diduga melakukan penggelapan dana.
Kini, Dispatch melakukan investigasinya dan mengungkapkan hasil mengejutkan dari kabar agensi dan Lee Seung Gi selama ini. Lantas seperti apa hasil investigasinya? Benarkah Lee Seung Gi tak dibayar sepeserpun sejak debut? Yuk, simak artikel selengkapnya di bawah ini!
Lee Seung Gi Tak Dibayar Sejak Debut
Kali ini Dispatch melakukan investigasinya terkait Hook Entertainment, yang dikabarkan tidak memberikan bayaran sepersen pun kepada Lee Seung Gi sejak debut sebagai penyanyi hingga 2021.
Bahkan Dispatch menyebutkan bahwa hal ini adalah definisi budak korporat. Hal ini dikarenakan, di bawah tekanan dan gaslighting, selama 18 tahun berkarir bahwa pendapatan Lee Seung Gi (LSG) untuk 137 lagu hanya sebesar 0 won.
Tak hanya itu, Dispatch juga mendapatkan bukti dari pihak LSG bahwa terkuak dari Oktober 2009 hingga September 2022 pendapatan musik yang diperoleh dari lagu-lagu LSG mencapai 9,6 miliar won. Mirisnya lagi, ternyata uang tersebut masuk dalam rekening perusahaan.
Kemudian, Dispatch mengungkapkan hasil investigasinya bahwa buku akuntansi selama 5 tahun (Juni 2004 - Agustus 2009) telah hilang. Hal ini sehingga tidak diketahui berapa besar total pendapatan dan pengeluaran untuk produksi lagu-lagu LSG, termasuk untuk solo Because You're My Woman.
Hasil Investigasi Dispatch
Karena hal tersebut ternyata Lee Seung Gi pun menyadari bahwa ada yang janggal mengenai agensinya setelah mendapat sms salah kirim. Ia pun lantas berkontak dan mengobrol dengan seniornya untuk konsultasi.
Tak butuh waktu lama untuk Dispatch yang ternyata mendapatkan isi percakapan LSG dengan seniornya. Menurut kontrak, 60 % dari penjualan (6,5 miliar won) pada 2009-2016 dan 70% dari 2017-2022 (2,9 miliar won).
Maka dihitung-hitung agensi harusnya memberi Rp5,8 miliar untuk LSG (jumlah ini tidak termasuk periode yang ada di buku akuntansi yang hilang). Bahkan ternyata aktor sekaligus penyanyi ini sebenarnya berulang kali meminta haknya kepada petinggi Hook Entertainment.
"Seunggi, sebenernya gamau bilang gini ke artis agensi sendiri tapi gimana bisa bayar kalau lu sendiri itu penyanyi minus. Kamu tau ga berapa biaya promosi album? Belum ngasih hadiah buat reporter, beli bla bla bla,” CEO dari agensi Hook Entertainment dilansir pada Dispatch, pada Senin, 21 November 2022.
Bahkan Lee Seung Gi pun mengungkapkan bahwa CEO Kwon Jinyoung sangat marah saat dirinya mengirimkan bukti terkait pendapatan lagunya dan bilang kalau dia mempertaruhkan nama dan nyawa untuk membunuhnya.
“Kok bisa Anda buat ancaman kayak gitu? Sedih banget kenapa aku, seorang pekerja keras berusia 37 tahun harus dibully dan dimaki seperti siswa SMA 18 tahun. Aku harus berani agar tidak diabaikan lagi. Kalaupun aku tidak bisa menjadi artis karena fitnah dan ancaman CEO, itu juga takdirku. Silakan hubungi aku lewat pengacara mulai sekarang,” ungkap Lee Seung Gi. (nes)