img_title
Foto : Pinterest

Pada tanggal 1 November 2022 lalu, merupakan peringatan kematian Park Ji Sun dua tahun lalu. Sahabatnya aktris Lee Yoon Ji dan Ali mengungkapkan kunjungan mereka ke osuarium di mana makam sang komedian berada.

Tentang Park Ji Sun

Pinterest
Foto : Pinterest

Park Ji Sun lahir pada 24 Desember 1984 di Incheon, Korea Selatan. Sebagai komedian, ia adalah sosok yang mementingkan pendidikan. Perempuan ini merupakan lulusan SMA Wanita Yeonsu dan mengambil jurusan Sastra dan Edukasi Korea di Universitas Korea.

Namanya mulai dikenal saat ia debut dalam acara komedi populer Gag Concert Gag Warrior 300 di saluran televisi KBS pada 2007. Berkat acara ini, ia membawa pulang Rookie Awards di KBS Entertainment Award.

Sejak saat itu, ia aktif dalam berbagai program hiburan, termasuk Gag Concert KBS2. Lalu, Park Ji Sun menerima Excellence Award and Grand Prize KBS Entertainment Awards dimulai dengan penghargaan Rookie of the Year. (hij)

Topik Terkait