img_title
Foto : BAZAAR

Rain menjual gedung tersebut dengan harga 140 miliar won atau sekitar Rp1 triliun, di mana akan memiliki keuntungan sekitar 50 miliar won sekitar Rp549 miliar dibandingkan dengan harga pembelian satu tahun yang lalu. Keuntungan dari penjualan tersebut menjadi kontroversi.

Alasan Gedung Rain dan Kim Tae Hee Terseret Kontroversi

YouTube/Bodyfriend
Foto : YouTube/Bodyfriend

Rain dan Kim Tae Hee dikritik karena menjual gedung dengan mengambil keuntungan yang besar. Rain dan Kim Tae Hee telah menghasilkan keuntungan modal puluhan miliar won dari investasi real estate. Kim Tae Hee menjual gedung di daerah Yeoksam-dong seharga 20,3 miliar won Rp222 miliar dengan harga beli 13,2 miliar won atau sekitar Rp145 miliar. Keuntungannya lebih dari setengah dari harga pembelian.

Jejak pembelian dan penjualan gedung yang dilakukan Kim Tae Hee dan Rain dinilai tak wajar, karena mengambil keuntungan yang cukup besar, ditambah harga sewa dan deposite yang harus dibayar setiap penyewa.

Selain keuntungan tak wajar itu, Kim Tae Hee dan Rain juga baru-baru ini terseret rumor perselingkuhan. Kim Tae Hee dan Rain telah menulis pernyataan bantahan. (rgs)

Topik Terkait