img_title
Foto : Berbagai sumber

Ternyata, lagu tersebut dideskripsikan sebagai lagu bergenre new jack swing yang mengajak para pendengar kembali ke suasana 90-an. Dilansir dari Naver bahwa lirik dari lagu tersebut memberikan pesan berupa pembebasan diri sendiri dari pengekangan dunia.

Mark NCT partisipasi dalam pembuatan lagu

Instagram/e_xiu_o
Foto : Instagram/e_xiu_o

Ternyata hukan hanya duet bersama Xiumin EXO, Mark NCT juga berpartisipasi dalam pembuatan lagu tersebut. Namun, ternyata kolaborasi tersebut bukan terjadi kali pertamanya.

Sebelumnya, Xiumin dan Mark juga pernah berkolaborasi lewat lagu Young & Free yang dirilis melalui SM STASION pda 2017 lalu. Sehingga kolaborasi keduanya ini sangat ditunggu-tunggu oleh para penggemar.

Kemudian, untuk album Xiumin yang bertajuk Brand New ini akan digelar siaran langsung perilisan album debutnya. Ia mengundang para penggemar untuk menonton perilisan secara live yang akan digelar pada 26 September 2022 pukul 15.00 WIB mendatang.

Siaran perilisan itu ternyata bisa disaksikan melalui kanal YouTube dan juga TikTok resmi EXO. Bahkan Xiumin juga nantikan akan membagikan banyak hal akan album debut solonya itu. (jra)

Topik Terkait