img_title
Foto : Naver

IntipSeleb – Roy Kim belum lama ini dilaporkan tidak bersalah atas semua tuduhan terkait skandal grup chat mesum Jung Joon Young. Fakta mengejutkan itu pertama kali diungkap oleh seorang reporter dalam program investigasi di Channel A, Rumor Has It pada 24 Februari lalu. 

Baca Juga: Roy Kim Dikabarkan Tidak Bersalah dari Kasus Chat Mesum Jung Joon Young

Pada April 2019 lalu, Roy Kim sempat dijadikan tersangka atas kecurigaan menyebarkan konten pornografi yang diambil secara ilegal. Ini termasuk dalam skandal grup chat mesum yang melibatkan Jung Joon Young dan Choi Jong Hoon, yang saat ini sudah mendekam di balik jeruji besi. Semenjak saat itu, sang solois memutuskan untuk menghilang dari industri hiburan.

Menyusul kabar tersebut, Stone Music Entertainment selaku agensi yang menaungi Roy Kim merilis pernyataan resmi. Disebutkan bahwa artis asuhannya itu memang memposting screenshot foto mesum yang diambil dari sebuah blog. Namun, ia membagikan foto itu bukan untuk dijadikan sebagai objek, melainkan meluruskan suatu kesalahpahaman dalam grup chat. Grup chat yang dimaksud itu pun bukanlah grup chat mesum milik Jung Joon Young. 

Roy Kim Tulis Surat Permintaan Maaf

Roy KimSumber Foto: News1

Tepat pada 25 Februari lalu, Roy Kim mengunggah sebuah surat melalui fan cafe resminya. Ia memberikan kabar terbaru kepada para penggemar bahwa dirinya telah menerima penangguhan dakwaan atas kasus penyebaran konten pornografi.

“Aku baru-baru ini menerima hasil penyelidikan. Aku bermaksud memberitahu kalian semua terlebih dahulu, dan aku sangat menyesal bahwa kabar ini diungkapkan melalui pemberitaan terlebih dahulu,” tulis Roy Kim sebagai awalan surat, dikutip dari Soompi.

Kronologi Kejadian dari Sisi Roy Kim

Roy Kim dan Jung Joon YoungSumber Foto: Intipseleb

Kemudian, pria 26 tahun itu menceritakan kronologi foto mesum yang dia bagikan dalam sebuah grup chat. Kejadian tersebut berlangsung tahun 2016 silam, ketika Roy Kim tergabung dalam grup chat bersama Jung Joon Young dan Choi Jong Hoon. Mereka bertiga punya grup khusus karena sama-sama memiliki hobi memancing.

“Pertama, pada saat di tahun 2016, aku menemukan sebuah postingan blog melalui situs pencarian yang menjelaskan bahwa foto yang selama ini dirumorkan adalah foto yang sudah di-edit. Aku mengambil screenshot menggunakan handphone-ku dan mengirim gambar itu, diikuti dengan pesan yang mengatakan bahwa rumor itu tidak benar, kepada grup chat berisikan teman-teman punya hobi yang sama dengan diriku. Aku menyadari melalui kejadian ini bahwa berbagi foto semacam itu salah, terlepas dari niat atau konten (dari pesan), dan aku telah merenungkannya,” jelasnya. 

Akankan Roy Kim Kembali ke Industri Hiburan?

Roy KimSumber Foto: Naver

Seperti diketahui, semenjak terseret dalam skandal grup chat mesum Jung Joon Young, Roy Kim memutuskan untuk hilang dari sorotan selama beberapa bulan terakhir. Bahkan dia tidak bisa menghadiri acara wisudanya di Georgetown University, Washington D.C, Amerika Serikat karena harus menjalani investigasi di Korea Selatan. Selain itu, kariernya sebagai solois juga terbilang stabil, terlihat dari lagu-lagu miliknya yang kerap bertengger di tangga musik digital. 

Dalam akhir surat, Roy Kim meminta maaf kepada seluruh penggemar yang telah merasa kecewa atas skandal ini. Ia pun berjanji akan segera membalas dukungan serta cinta yang selama ini diterimanya. Saat ini, Roy Kim masih merefleksikan kesalahannya.

“Kepada kalian semua yang telah mendukung dan mencintaiku tanpa perubahan selama ini, aku sangat menyesal. Aku bahkan tidak bisa mengungkapkannya dalam kata-kata dan aku sangat berterima kasih. Aku akan berjalan setiap langkah dengan perasaan tanggung jawab yang berat dan pola pikir yang hati-hati sehingga aku bisa yakin untuk tidak mengecewakan kalian, yang telah mempercayai dan menungguku sampai akhir. Aku akan kembali sebagai Roy Kim yang kalian telah dukung, cintai, dan awasi. Terima kasih. Dari, Roy Kim,” tutupnya.

Topik Terkait