img_title
Foto : Intipseleb

IntipSeleb – Spotify dikabarkan akan diluncurkan di Korea Selatan pada tahun 2020 ini. Seperti diketahui, layanan streaming tersebut memang terdepan dalam menyediakan lagu-lagu Kpop terbaru serta playlist yang secara rutin diperbaharui. Namun, selama ini Spotify tidak bisa diakses di Negeri Ginseng tersebut.

Dibuat di Swedia pada 2008, Spotify telah memiliki lebih dari 200 juta pengguna dan disebut-sebut sebagai layanan musik terbesar di dunia. Tahun 2015, Spotify mulai melebarkan sayapnya dengan ekspansi global sekaligus resmi diluncurkan di 79 negara. 

Salah satu kelebihan yang dimiliki Spotify adalah para pengguna dapat mendengarkan lagu-lagu yang awalnya hanya tersedia layanan streaming musik Korea. Selain itu, masyarakat Korea menyukai fakta bahwa Spotify menawarkan biaya gratis. Dulu, jika seseorang ingin mengakses Spotify di Korea, mereka harus menggunakan metode melalui VPN.

Spotify Siap Bersaing dengan Layanan Streaming Musik Korea

SpotifySumber Foto: Naver

Pada 14 Februari, Sports Chosun melaporkan bahwa kemungkinan akan ada perubahan besar pada pasar musik Korea setelah Spotify benar-benar diluncurkan. Saat ini, layanan streaming musik Korea meliputi MelOn, Genie Music, FLO, Bugs, Naver Music, dan Soribada, mampu bersaing hingga meraup keuntungan 1 triliun won (sekitar Rp11,5 triliun). Dengan kehadiran Spotify, persaingan antar sesama layanan streaming dipastikan semakin sengit.

Sempat Muncul Desas-Desus Serupa Tahun Lalu

Topik Terkait