IntipSeleb Korea – Beberapa minggu terakhir ini, SM Entertainment selalu melaporkan bahwa beberapa idol asuhannya tidak bisa mengikuti kegiatan grup karena terinfeksi COVID-19. Penggemar kerap memahami situasi tersebut.
Sayangnya, hal itu tidak berlaku untuk penggemar Jepang, di saat Mark NCT 127 tidak bisa menghadiri fanmeeting School 2017 karena terinfeksi COVID-19. Fans Jepang mengkritik keras Mark NCT. Apa alasannya? Yuk, cek ulasan berikut ini!
Alasan fans Jepang kritik Mark NCT
Johnny, Jaehyun, dan Mark NCT telah dilaporkan absen di acara fanmeeting School 127 di Saitama, Jepang di minggu ini karena terinfeksi COVID-19.
SM Entertainment juga sempat melaporkan bahwa ketiga anggota NCT tersebut sudah menyelesaikan masa karantina, namun saat dites PCR lagi, mereka secara terus menerus dinyatakan positif. Dampaknya, banyak penggemar Jepang kecewa karena tidak bisa menyaksikan langsung idola favorit mereka selama fanmeeting Jepang. Meski demikian, mereka masih memahami kondisi dan mengutamakan kondisi kesehatan idol.
Kritik dari fans Jepang muncul ketika Mark menulis pesan di Bubble. Ungkapan Mark tersebut membuat fans Jepang kecewa.
Mark mengatakan bahwa dirinya sedih tidak bisa bermain basket karena hujan, di hari acara fanmeeting Jepang. Mark bahkan berbagi dengan penggemar bahwa dirinya telah pulih dan hasil tes sudah negatif.
Tak hanya itu, Mark juga mengungkapkan ingin melakukan Live Instagram untuk merayakan ulang tahunnya pada pukul 19.00 waktu setempat, di hari fanmeeting berlangsung. Berdasarkan laporan, manajer Mark ternyata sudah menyuruhnya untuk menunggu fanmeeting selesai.
Kemarahan fans Jepang semakin turun ke media sosial, ketika Mark tidak mengungkapkan perasaan sedihnya karena tidak bertemu dengan fans-nya yang di Jepang. Mereka mengungkapkan bahwa Mark tampaknya tidak peduli, atau bahkan lupa jika saat itu adalah acara fanmeeting NCT 127 di Jepang.
Reaksi netizen
Melihat kritikan fans Jepang di media sosial, beberapa netizen dari berbagai negara mengaku memahami perasaan fans Mark NCT yang berasal dari Jepang.
"Saya mengerti mengapa penggemar di Jepang sangat kecewa, mereka tidak bisa melihat idola favorit mereka tetapi dia tidak mengatakan apa-apa tentang kesedihannya, karena tidak bisa pergi ke Jepang tapi dia bilang dia tidak bisa bermain basket," komentar Netizen.
"Apakah dia lupa kalau dia mengadakan pertemuan penggemar? lol," lanjut lainnya. (rth)