img_title
Foto : Intipseleb

IntipSeleb – ​GFRIEND baru saja merilis album terbarunya bertajuk Labyrinth dengan lagu andalan Crossroads pada 3 Februari lalu. Comeback kali ini menandakan kembalinya girl band beranggotakan enam orang tersebut di industri musik setelah agensi yang menaungi mereka, Source Music diakuisisi oleh Bighit Entertainment.

Baca Juga: 5 Fakta Comeback GFRIEND, Lirik Lagu Labyrinth Ditulis oleh Bos BTS

Berdasarkan pemberitaan sebelumnya, ternyata Bang Si Hyuk selaku CEO dari Bighit Entertainment turut berpartisipasi dalam pembuatan album terbaru GFRIEND ini. Ia menulis lirik untuk lagu Labyrinth serta From Me dengan nama samaran ‘Hitman Bang’. Tentu hal ini semakin membuat Buddy, sebutan nama fandom untuk GFRIEND, semakin antusias dengan comeback sang idola.

Karena ini merupakan comeback pertama GFRIEND sejak agensi mereka diakuisisi, Sowon, Yerin, Eunha, Yuju, SinB, dan Umji menerima banyak pertanyaan seputar perubahan serta pengalaman mereka sejauh ini, termasuk kedekatan dengan salah satu artis asuhan Bighit, BTS.

GFRIEND Belum Pernah Tegur Sapa dengan BTS

BTS dan GFRIENDSumber Foto: Osen

Ketika menjadi bintang tamu di acara Idol Room, GFRIEND merasa bersyukur dengan segala bantuan yang diberikan oleh para staf Bighit termasuk sang CEO. Tidak hanya itu, Sowon menyebutkan bahwa mereka belum pernah bertemu dengan BTS sejak kedua perusahaan bekerja sama.

Ketika ditanya apakah GFRIEND pernah berpapasan dengan BTS di acara makan malam perusahaan, mereka tampak kebingungan, “Agensi kami tidak sering mengadakan makan malam bersama perusahaan,” ungkap Umji. 

Kemudian Defconn selaku host Idol Room menyimpulkan bahwa meskipun GFRIEND dan BTS berada di bawah naungan yang sama, mereka tergabung dalam tim yang berbeda. Sontak keenam member pun mengangguk-anggukan kepala, setuju dengan pernyataan Defconn. 

Kolaborasi antara GFRIEND dan BTS

BTS dan GFRIENDSumber Foto: Naver

Kini, topik mengenai GFRIEND dan BTS kerap menjadi bahan perbincangan publik. Tidak sedikit dari penggemar yang bertanya-tanya apakah kedua grup tersebut akan melakukan kolaborasi atau terlibat dalam proyek yang sama dalam waktu dekat.

Umji sempat memberikan klarifikasi, meskipun Bighit telah mengakuisisi Source Music, GFRIEND masih berdiri sendiri. Sang maknae percaya bahwa GFRIEND harus fokus pada kegiatan grup dan akan membicarakan soal kolaborasi dengan BTS jika agensi menginginkannya.

Aspek perencanaan dan produksi diputuskan setelah berdiskusi dengan agensi, sehingga kami tidak memiliki informasi tentang kemungkinan kolaborasi. Kami berada di bawah Source Music, jadi kami yakin, penting untuk lebih fokus pada kegiatan kami sendiri untuk saat ini,” begitu penuturan dari Umji.

Video Klip Terbaru GFRIEND Punya Banyak Kesamaan dengan Video Klip BTS

BTS dan GFRIENDSumber Foto: Allkpop

Sementara itu, sempat heboh video klip terbaru GFRIEND bertajuk Crossroads memiliki banyak kesamaan dengan video-video klip BTS yang pernah dirilis sebelumnya. Para penggemar menyadari adanya kemiripan dari segi adegan, properti, hingga latar tempat di antara video tersebut.

Tidak sedikit dari mereka yang membandingkan video klip GFRIEND dan BTS, dengan cara meng-capture adegan tertentu kemudian membahasnya di media sosial. Hasilnya, memang banyak kemiripan. Namun sebagian orang menilai bahwa ini adalah strategi Bighit untuk mendongkrak kesuksesan GFRIEND. Well, hal tersebut tampaknya berhasil karena lagu Crossroads masih bertengger di sejumlah chart musik Korea dan video klipnya sudah ditonton lebih dari 3 juta kali sejak perilisan.

Topik Terkait