img_title
Foto : Nylon

IntipSeleb – Seohyun SNSD sempat mengejutkan publik atas keputusannya untuk membintangi drama terbaru berjudul Hello Dracula. Pasalnya, mantan artis SM Entertainment ini mencoba mendobrak stigma di Korea dengan memerankan tokoh LGBT bernama Anna dalam serial garapan JTBC tersebut.

Diceritakan Anna berusia sekitar 30 tahun dan berprofesi sebagai seorang guru SD yang terobsesi ingin menjadi anak berbakti. Namun, dia memiliki rahasia gelap sejak duduk di bangku SMP. Anna pun telah menyadari kondisinya yang berbeda. Berdasarkan deskripsi karakter yang dirilis pihak JTBC, Anna tak pernah bisa menjadi anak yang diinginkan orang tuanya. 

Seohyun SNSD Mainkan Karakter Penyuka Sesama Jenis

Seohyun SNSDSumber Foto: JTBC

Lebih menariknya lagi, Seohyun SNSD akan memerankan karakter penyuka sesama jenis. Ibunya yang bernama Mi Young (diperankan Lee Ji Hyun) sulit untuk menerima kenyataan bahwa putri kandungnya adalah seorang lesbian. Rasa frustasi pun mendominasi kehidupan Anna. 

Kehidupan Anna semakin tidak stabil. Setelah delapan tahun mencoba untuk sabar dan bertahan, ia kemudian menerima telepon dari sosok yang paling dia cintai. Tepat pada saat itu, Anna merasakan dilema baru. Ia ingin menemui ibunya dan meminta agar diterima. Tetapi di sisi lain, dia tetap ingin bersembunyi dari Mi Young untuk selama-lamanya. 

Kata Seohyun SNSD Soal Karakternya di Hello Dracula

Topik Terkait