img_title
Foto : Coupang Play via Koreaboo/koreaboo.com

IntipSeleb Korea – Drama terbaru Bae Suzy resmi tayang lewat platform streaming Coupang Play. Drama yang menjadi comeback mantan anggota Miss A ini sudah ditunggu-tunggu oleh para penggemar.

Namun, episode kedua dari drama yang berjudul Anna ini mendapat kritikan keras dari netizen China. Bahkan, Suzy sendiri pun ikut disalahkan oleh netizen. Apa penyebab timbulnya kritikan tersebut? Yuk, cari tahu selengkapnya!

Adegan dan Dialog Kontroversial

Coupang Play
Foto : Coupang Play

Episode kedua dari drama Anna menuai kecaman keras dari netizen asal Negeri Tirai Bambu. Pasalnya, dalam episode tersebut terdapat adegan kontroversial yang dianggap merendahkan negara China.

Melansir dari Koreaboo, adegan yang dimaksud adalah ketika karakter Yoo Mi yang diperankan Bae Suzy pergi ke toko barang desainer bekas untuk menjual jam tangan miliknya. Saat pegawai toko melihat jam tangan tersebut, ia pun lantas mengatakan bahwa jam tangan itu tidak berharga karena dibuat di China.

“Tidak tahukah kamu? Jam tangan ini dibuat di China, namun mereka menaruh label ‘Buatan Swiss’ hanya karena di dalamnya terdapat sebuah paku yang berasal dari Swiss. Mereka kemudian menghargainya sebesar 8 juta Won, padahal harga aslinya hanya 100 ribu Won,” kata sang pegawai toko, dikutip dari laman Koreaboo pada Kamis, 30 Juni 2022.

Topik Terkait