IntipSeleb – Setelah grup dibubarkan, Aron eks NU'EST akhirnya tak mau berlama-lama menyapa penggemar lewat acara terbaru.
Pada 29 Maret, Aron eks NU'EST memamerkan beberapa foto terbarunya dalam acara yang akan dipandunya dalam beberapa waktu mendatang. Lantas, seperti apa acara Aron eks NU'EST kali ini? Yuk, cek di bawah ini!
Acara terbaru Aron usai hengkang dari grup NU'EST
Aron, mantan anggota NU'EST akan menyapa penggemar sebagai pembawa acara podcast baru. Podcast itu dikenal sebagai Korean Cowboys.
Acara podcast tersebut akan dipandu oleh Aron dan tokoh TV Joel, di mana telah merilis episode pertama.
Di episode pertama, Aron dan Joel memperkenalkan siapa mereka, bagaimana mereka datang ke Korea dan menjadi idola KPop, lalu memperkenalkan tentang identitas acara Korean Cowboys.
Secara singkat, acara tersebut banyak menjelaskan tentang budaya Korea dan Amerika dari berbagai perspektif.
Tentunya, acara tersebut sangat cocok untuk Aron karena dirinya berasal dari LA dan telah tinggal dan bekerja di Korea saat pergi ke Amerika Serikat selama lebih dari 10 tahun.
Aron eks NU'EST dan Joel kompak mengaku sangat akrab dengan budaya Korea dan Amerika
Di saat perkenalan acara mereka, Aron dan Joel sama-sama kompak mengaku bahwa sudah sangat kenal budaya Korea dan Amerika karena sudah lama tinggal dan bahkan bekerja di negara tersebut.
"Kami semua akrab dengan budaya Korea dan Amerika" ucap Aron dan Joel.
"Saya pikir, podcast akan menjadi jembatan yang baik antara dua budaya" lanjut mereka.
Pada saat yang sama, keduanya juga berbicara tentang KPop dari sudut pandang masing-masing. Aron yang sudah lama terjun ke dalamnya, menjelaskan secara rinci tentang persaingan dan daya tahan banting di dunia KPop.
Setelah episode perdana Aron dan Joel itu dirilis, banyak penggemar memuji dan memberikan banyak cinta dalam acara tersebut. Bahkan, para penggemar mendukung Aron untuk fokus di acara podcast Korean Cowboys itu, supaya banyak belajar tentang dunia KPop dan budaya-budaya Korea dan Amerika. (jra)