img_title
Foto : Instagram/@tvxq.official

Bagi para penggemar yang tak sabar melihat aksi panggung dari duo grup senior K-Pop ini, bisa langsung membeli tiketnya di situs resmi yang ditunjuk oleh promotor, yaitu di tiket.com. Pihak Dyandra Global Entertainment menginformasikan bahwa tiket dibagi menjadi lima kategori berbeda. Rinciannya adalah tiket kategori Pink B seharga Rp 900.000 dan Pink A Rp 1,5 juta. Tiket kelas ini akan mendapatkan nomor tempat duduk.

Sedangkan kategori lainnya ada Green A dan B dengan harga Rp 1,2 juta, Purple A dan V Rp 2,45 juta, serta Red A dan B seharga Rp 2,95 juta. Untuk tiga jenis tiket ini tidak memiliki nomor kursi alias standing.

Pesan Manis dari Yunho dam Changmin

TVXQ

sumber foto: instagram/@tvxq.official

Menjelang datangnya hari konser berlangsung, Yunho dan Changmin ternyata sudah memberi pesan manisnya untuk penggemar di Indonesia. Pesan keduanya diabadikan lewat video yang diunggah oleh pihak promotor dalam instagramnya @dyandraglobal. Dalam pesannya tersebut, Yunho dan Changmin tidak lupa memberikan salam kepada para Cassiopeia di Indonesia. 

“Halo, kami TVXQ. Kami punya kabar baik untuk para Cassiopeia di Indonesia,” ungkap Changmin.

Topik Terkait