img_title
Foto : Dok. SMTOWN

IntipSeleb – Pada tanggal 17-19 Desember lalu, NCT 127 telah sukses menggelar konser offline perdana selama 3 tahun di Seoul, Korea Selatan. Sesuai dengan konsep grup, tema NCT 127 tahun ini bertajuk Neo City: Soul The Link. 

Berlangsung dengan beriah, berikut momen NCT 127 yang telah mensukseskan konser offline perdana setelah 3 tahun. Yuk, langsung intip ulasan berikut ini untuk informasi selengkapnya!

Konser Ke-2 NCT 127 Neo City: Soul The Link telah sukses

Dok. SMTOWN
Foto : Dok. SMTOWN

Konser ke-2 NCT 127 Neo City: Soul The Link yang diadakan pada tanggal 17~19 Desember 2021 di Gocheok Sky Dome, Seoul, dan ditayangkan secara langsung di seluruh dunia pada tanggal 19 Desember 2021 melalui CGV dan Beyond LIVE ini telah suskse digelar. Kecenya, NCT 127 telah mendapatkan respon yang hangat dari penggemar di seluruh dunia.

NCT 127 memulai konser mereka dengan lagu Kick It, lalu dilanjutkan dengan lagu lainnya, dengan total 34 lagu, termasuk Sticker, Favorite (Vampire), Lemonade, Bring The Noize, Cherry Bomb, Simon Says, dan TOUCH.

Tidak hanya tampil secara grup, NCT 127 juga menampilkan penampilan solo dan unit, seperti TAEIL dengan lagu Another World, MARK dengan lagu Vibration, TAEYONG dengan lagu Moonlight, JAEHYUN dengan lagu Lost, DOYOUNG dengan lagu The Reason Why It’s Favorite, YUTA dengan lagu Butterfly, TAEIL dan HAECHAN dengan lagu Love Sign, TAEYONG dan MARK dengan lagu The Himalayas juga penampilan dance dari JUNGWOO dan JOHNNY.

Sutradara konser dan kesan NCT 127 

Dok. SMTOWN
Foto : Dok. SMTOWN
 

Di balik suksesnya panggung seoarang idol, ada kerja keras sutradara dan tim penyelenggara. Koreografer Rino Nakasone yang ikut berpartisipasi sebagai sutradara konser pertama NCT 127, kembali berpartisipasi untuk konser ke-2 NCT 127 ini. Berbagai LED, laser, firecrackers, moving stage, moving car dan lift ditambahkan untuk memberikan kesan panggung 3D dan ukuran panggung yang lebih besar.

Tidak hanya itu, alih-alih meneriakkan fanchant, penggemar yang datang menonton langsung konser NCT 127 bertepuk tangan dan menggoyangkan lightstick mereka untuk memberikan dukungan kepada para anggota NCT 127.

Slogan event dengan kalimat ‘Hari ini yang kita janjikan untuk bertemu lagi’, ‘Czennie mencintai NCT 127’, dan ‘Kami selalu di sini, tanpa berubah’ memberikan kesan mendalam bagi NCT 127.

NCT 127 pun membagikan kesan mereka kepada seluruh penggemar.

“Rasanya seperti bermimpi saat tampil, kami sangat senang karena dapat bertemu kalian lagi setelah waktu yang lama. Kami harap kalian menyukai konser ini karena kami telah mempersiapkan konser ini dengan sepenuh hati. Kami akan terus bekerja keras sambil menunggu hari di mana kita dapat bertemu kembali.” ungkap NCT 127 yang dilansir dari sosial media SMTOWN.

Sementara itu, NCT 127 akan memulai world tour ke-2 mereka ke berbagai kota besar di berbagai negara di tahun 2022. (jra)

Topik Terkait