img_title
Foto : OCN

Ternyata rencana pembuatan drama Korea Tunnel ke dalam versi Indonesia menuai beragam respon dari warganet. Tidak sedikit dari mereka yang sangat antusias ingin segera menonton Tunnel versi Indonesia. Tapi banyak pula yang justru tidak setuju drama Korea itul diangkat ke versi Indonesia karena khawatir berakhir mengecewakan dan terlalu banyak episode.

Sudah lah enggak usah... Bikin sinetron siluman-siluman aja masih belum becus,” kata seorang warganet.

Enggak deh, serial Indonesia dibuat kan berdasarkan rating. Semakin laku nanti semakin dibuat banyak episodenya,” ungkap warganet lain.

Gapapa asal enggak lebih dari 20 episode. Biar ceritanya enggak kemana-mana,” tulis warganet.

Jangan underestimate dulu yang main cast nya Donny Alamsyah dan sederet pemain lainnya. Lagian tayangnya di goplay (streaming-nya GO-JEK) bukan di TV,” tulis seorang warganet.

Drama Korea Tunnel sendiri mengudara pada 2017 silam di TV kabel OCN. Dibintangi oleh Choi Jin Hyuk, Yoon Hyun Min, dan Lee Yoo Young, drama ini rampung dengan total 16 episode. Apakah kamu tertarik buat nonton versi Indonesia dari Tunnel?

Topik Terkait