img_title
Foto : Tangkapan Layar

IntipSeleb – Agama Haechan banyak dicari orang karena ia adalah salah seorang anggota dari grup idola Korea Selatan, NCT atau Neo Culture Technology. NCT berada di bawah naungan SM Entertainment. NCT juga memiliki jumlah anggota grup yang banyak karena memiliki konsep grup dengan anggota yang tak terhingga yaitu sebanyak 23 orang.

Haechan bergabung dalam sub unit dari NCT yaitu NCT U, NCT DREAM, dan NCT 127. Selain itu, baru-baru ini NCT DREAM telah merilis sebuah lagu dengan judul “Hot Sauce”. Lagu ini menjadi spesial karena menghadirkan formasi lengkap dari 7 orang member dengan kembalinya Mark.

“Hot Sauce” berhasil mencetak rekor dengan pre-order album yang menyentuh angka fantastis yaitu sebanyak 1.7 juta keeping. Lagu ini juga menjadi video musik SM Entertainment yang paling cepat meraih 50 juta views dengan menglahkan rekor video musik oleh grup NCT U, “Make A Wish”.

Saat ini, NCT DREAM beranggota 7 orang yaitu, Mark, Jeno, Haechan, Jaemin, Jisung, Chenle, dan Renjun. Haechan adalah salah seorang anggota NCT Dream yang lahir pada tahun 2000 dengan posisi sebagai main vocalist, dan lead dancer.

Lalu, apa agama Haechan?

Profil dan agama Haechan NCT DREAM

Nama panggung: Haechan (해찬)

Nama asli: Lee Dong Hyuck (이동혁)

Tempat dan tanggal lahir: Seoul, 6 Juni 2000

Zodiak: Gemini

Tinggi badan: 174 cm

Berat badan: 57

Golongan darah: AB

Sub unit: NCT 127, NCT DREAM, NCT U

Pendidikan: Seoul School of Performing Arts

Agama: Kristen

Ukuran sepatu: 270 mm

Spesialisasi: Menari dan sepak bola

Warna favorit: Merah dan hitam

Kehidupan Haechan

Haechan lahir di Seoul 20 tahun lalu, setelah berusia 7 tahun ia kemudian pindah ke Jeju sampai usia 12 tahun. Haechan juga memiliki seorang adik perempuan dan dua orang laki-laki.

Nama panggung Haechan dipilih oleh Lee Sooman, ‘Hae’ berarti ‘Sun’ dan ‘Chan’ berarti ‘Full’ sehingga jika disatukan namanya berarti ‘Full Sun’ serta dalam bahasa Indonesia berarti matahari penuh. Dia diumumkan sebagai anggota NCT U untuk merilis khusus STATION X pada 2 Desember 2019 lalu.

Anggota NCT menyatakan bahwa Haechan adalah salah seorang anggota yang memiliki kepribadian lucu. Tipe ideal Haechan adalah seseorang yang memiliki vokal bagus, seseorang dengan suara yang mudah didengar dan dia lebih senang rambut pendek. (jra)

Topik Terkait