img_title
Foto : Berbagai Sumber

Sinopsis Drama Tomorrow

Berbagai Sumber
Foto : Berbagai Sumber

Dalam drama Tomorrow, Kim Hee Sun akan berperan sebagai Goo Ryeon, dan Rowoon SF9 ditawari menjadi pemeran utamanya yakni Choi Joon Woong.

Diceritakan, Choi Joon Woong adalah anak orang kaya raya dan lulusan dari universitas bergengsi. Suatu hari, dia tengah mencari pekerjaan. Namun sayang, nasib sial menghampirinya dan Choi Joon Woong mengalami kecelakaan.

Lalu Choi Joon Woong akan bertemu dengan Goo Ryeon dan Lim Ryoong Goo, yaitu dua orang malaikat maut yang memiliki tugas untuk menyelamatkan orang-orang yang bunuh diri. Sementara itu, karakter Goo Ryeon adalah seorang malaikat maut yang karismatik dan sedingin es.

Kemudian, Choi Joon Woong akan bergabung menjadi anggota tim malaikat maut tersebut bersama Goo Ryeon dan Lim Ryoong Goo. 

MBC selaku pihak yang akan memproduksi drama Tomorrow menyatakan jika drama tersebut akan memberikan kesan hangat, dan juga teguran untuk orang-orang yang hidup dalam kesulitan.

Topik Terkait