img_title
Foto : Berbagai Sumber

IntipSeleb – Para public figure kerap kali melakukan program diet, untuk menjaga bentuk tubuh serta kesehatan agar terus bisa menjalani aktivitasnya dengan baik di dunia entertainment, seperti yang dilakukan sederet aktris Korea Son Ye Jin, Park Shin Hye, hingga Song Hye Kyo.

Mereka diketahui melakukan diet sehat, dengan menjaga pola makan dan juga olahraga untuk menjaga kesehatan tubuhnya. Lalu, siapa saja aktris Korea yang diketahui menerapkan pola diet sehar? Intip yuk melalui artikel di bawah ini.

Park Shin Hye

Naver
Foto : Naver

Park Shin Hye menjalankan pola hidup sehat dengan melakukan aktivitas di luar ruangan. Bintang film The Call (2020) ini diketahui melakukan olahraga seperti golf, wakeboarding, dan surfing. 

Park Min Young

Cosmopolitan
Foto : Cosmopolitan

Aktris kelahiran 1986 ini diketahui pertama kali melakukan diet pada saat mengerjakan proyek drama Healer di tahun 2014. Park Min Young mengaku bahwa dia menjalani pola makan yang sehat, dan menari untuk mengurangi berat badannya.

Son Ye Jin

IlganSports
Foto : IlganSports

Penerima penghargaan Most Popular Actress di BaekSang Arts Awards ke-56 tahun 2020 ini diketahui menjalankan pola diet sehat, dengan rutin mengkonsumsi nutrisi untuk sarapan, dan minum dua sampai tiga liter air perhari. Tak hanya itu, Son Ye Jin juga melakukan olahraga TRX (Total Body Resistance Exercise) dan pilatest.

Song Hye Kyo

W Korea
Foto : W Korea

Aktris yang pernah menjadi atlet ice skating ini menjaga pola makannya dengan mengkonsumsi makanan yang kaya akan antioksidan dan mineral. Untuk sarapan, Song Hye Kyo makan seperti biasa, sementara itu untuk makan siang dan makan malam, bintang drama Encounter (2018) ini memilih tahu karena kandungan lemak dan kolesterolnya yang rendah.

Jun Ji Hyun

Naver
Foto : Naver

Untuk menjaga kesehatan serta bentuk tubuhnya, Jun Ji Hyun sangat memperhatikan apa yang ia konsumsi dan melakukan beberapa macam olahraga. Bintang drama Kingdom: Ashin of the North yang akan segera tayang itu diketahui melakukan olahraga jogging dan yoga untuk menjaga bentuk tubuhnya.

Kim Tae Hee

News1
Foto : News1

Kim Tae Hee adalah salah satu aktris yang menyukai aktivitas di luar ruangan, sama seperti olahraga yang disukainya untuk membuat tubuh tetap sehat. Istri dari Rain itu diketahui menyukai olahraga hiking dan lari di treadmills, untuk menjaga kesehatan serta bentuk tubuh idealnya. 

Topik Terkait