“Jika Anda mengetahui cara mendongeng kami sejak debut, Anda akan dapat menikmatinya dengan cara yang lebih bermakna daripada hanya menganggapnya provokatif,” ucap Love OnlyOneOf kepada News1.
OnlyOneOf Mebahas Properti Koreografi Yang Dinilai Terlalu Eksplisit
Salah satu anggota OnlyOneof, yaitu Rie, juga membahas tentang properti tali yang mereka gunakan ketika menampilkan lagu bertajuk LibidO. Pria kelahiran 1996 itu mengatakan jika penggunaan properti tali tersebut untuk membangun imajinasi penonton.
“Kami menggunakan tali untuk menekankan topik lagu. Ini adalah penyangga yang seharusnya memicu imajinasi Anda,” ujar Rie OnlyOneof kepada News1.
Lalu Rie OnlyOneOf juga meminta publik untuk melihat keseluruhan penampilan mereka, dan tidak hanya fokus pada koreografi tertentu.
“Saya yakin banyak penggemar yang terkejut, tetapi Anda akan dapat menikmati estetika yang belum pernah ditampilkan OnlyOneOf. Ada banyak hal lain untuk difokuskan juga, jadi tolong lihat ekspresi keseluruhan yang kami gunakan dalam lagu, bukan hanya adegan tertentu,” lanjut Rie OnlyOneOf.