Sedangkan Seohyun SNSD berperan bagai Jung Ji Woo. Dia akan terlibat dengan Jung Ji Hoo, yang bertanggung jawab atas percintaan rekan kerja prianya setelah dia secara tidak sengaja mengetahui tentang rahasia, serta seleranya yang unik pada wanita.
Selain ber-genre dewasa, Moral Sense diketahui juga akan menyuguhkan bumbu-bumbu komedi romantis. Film Moral Sense akan menampilkan chemistry unik antara kedua karakter tersebut, saat Jun mencoba menyembunyikan rahasia yang tidak ingin diketahui orang lain. Tapi sayangnya justru diketahui oleh Seohyun SNSD.
Pertemuan Perdana Seohyun SNSD dan Jun U-KISS Dalam Proyek Akting yang Sama
Fans sangat menantikan film Moral Sense karena menjadi proyek debut bagi Seohyun SNSD di layar lebar Korea. Sebelumnya, mantan artis asuhan SM Entertainment ini pernah membintangi film garapan Tiongkok bertajuk So I Married An Anti Fan (2016) dan dipasangkan dengan Chanyeol EXO.
Moral Sense menandakan sebagai debut Jun U-KISS sebagai pemeran utama di kancah film layar lebar. Selama ini, Jun memang lebih aktif ambil peran dalam sejumlah drama-drama televisi populer termasuk Class of Lies (2019), Good Casting (2020), dan terbaru Please Don't Date Him (2020). Kini, pria kelahiran 1997 tersebut diketahui tengah menjalani syuting untuk drama KBS, Imitation, yang siap tayang bulan Mei 2021 mendatang.
Sementara itu, para penggemar sangat bersemangat untuk menyaksikan chemistry Seohyun SNSD dan Jun U-KISS sebagai pasangan dalam film garapan Netflix bertajuk Moral Sense. Jika tidak ada perubahan, proses syuting akan dimulai bulan April 2021 mendatang.