img_title
Foto : Daum Movie

Sinopsis Film Minari (2020)

Daum Movie
Foto : Daum Movie

Sementara itu, film Minari bercerita tentang sebuah keluarga Korea yang pindah ke Arkansas, Amerika Serikat, pada tahun 1980-an. Nantinya, akan dipaparkan perjuangan yang harus mereka hadapi saat mencoba menyesuaikan diri dengan bahasa, gaya hidup, dan dunia baru.

Diketahui bahwa cerita dalam film Minari didasarkan pada pengalaman pribadi sang sutradara, Lee Isaac Chung di kehidupan nyata. Sebelumnya, film Minari telah dinominasikan dalam 10 kategori berbeda oleh American Canadian Critics Choice Association (CCA) dalam Critics Choice Awards ke-26. Lalu meraih tiga nominasi dalam Screen Actor Guild Awards (SAG) ke-27. Minari juga diprediksi kritikus akan menjadi calon film yang masuk dalam Academy Awards atau Oscar.

Film Minari lantas baru akan dirilis di bioskop Korea Selatan pada 3 Maret 2021 mendatang. Dibintangi oleh Steven Yeun, Han Ye Ri, Yoon Yuh Jung, Minari baru saja mencatatkan prestasi dengan memenangkan trofi Best Motion Picture – Foreign Language atau Film Terbaik Berbahasa Asing dari Golden Globes Awards 2021 Film Minari disebut-sebut siap mengikuti jejak kesuksesan Parasite (2019) di kancah internasional.

Topik Terkait