img_title
Foto : Arena Homme

“Semua orang di sekitarku saat ini adalah mentorku. Ada getaran karakteristik yang datang dari orang-orang yang memiliki kepercayaan diri dan keyakinan yang tinggi, dan aku ingin menjadi orang yang memiliki atmosfer seperti itu,” ungkap Hwang In Yeop, dikutip oleh IntipSeleb pada Rabu, 24 Februari 2021.

Hwang In Yeop Ungkap Peran yang Ingin Dimainkan

Arena Homme
Foto : Arena Homme

Hwang In Yeop sukses mencuri perhatian penonton lewat perannya sebagai Han Seo Joon di drama True Beauty. Karakternya diceritakan sebagai anak SMA berwatak dingin namun memiliki hati yang hangat.

Lantas karakter sebagai Han Seo Joon tidak berbeda jauh dengan perannya ketika membintangi drama 18 Again (2020). Saat mengawali debut sebagai aktor, Hwang In Yeop sempat memerankan tokoh seorang pendekar bernama Park Dan Ho lewat drama sageuk The Tale of Nokdu (2019).

Baru tiga kali membintangi drama, Hwang In Yeop tentu mengidamkan peran lain untuk segera dia jajal. Masih dalam wawancara yang sama, aktor 30 tahun ini mengungkap ingin memerankan karakter pria jantan. Hwang In Yeop berharap bisa terlibat dalam drama ber-genre melankolis.

“Sekarang, aku ingin memainkan peran yang jantan atau tangguh. Aku ingin menunjukkan bahwa aku juga bisa menciptakan suasana yang seksi dan liar seperti di melodrama dewasa,” ungkapnya.

Topik Terkait