Drama Sisyphus: The Myth mengambil tema besar perjalanan waktu atau time-travel. Dikisahkan Han Tae Sool (Cho Seung Woo) adalah seorang insinyur jenius yang kaya raya. Dia tinggal di masa kini. Sedangkan Kang Seo Hae (Park Shin Hye) berasal dari masa depan yang datang ke masa kini untuk menyelamatkan Han Tae Sool.
Han Tae Sool sendiri berusaha mengungkap sebuah makhluk yang diam-diam bersembunyi dan tinggal berdampingan dengan manusia di dunia. Sedangkan menurut cerita Kang Seo Hee, masa depan diketahui sudah hancur akibat perang. Keduanya akan saling melindungi untuk menyelamatkan dunia.
Untuk episode pertama, menyuguhkan adegan-adegan aksi yang apik. Banyak pula CGI atau efek khusus dalam drama Sisyphus: The Myth karena fokus cerita juga berkaitan erat dengan unsur-unsur sci fi.
Drama Sisyphus: The Myth episode 1 sudah menimbulkan banyak pertanyaan. Terlebih lagi mengenai hubungan karakter Han Tae Sool dan Kang Seo Hae yang saling menyelamatkan satu sama lain, padahal berasal dari waktu berbeda. Terakhir, masih menjadi misteri terkait tujuan awal Kang Seo Hae datang dari masa depan ke masa kini untuk menyelamatkan Han Tae Sool.
Sementara itu, drama Sisyphus: The Myth episode 2 akan tayang nanti malam, Kamis, 18 Februari 2021 pukul 21.00 KST di JTBC sekaligus tersedia melalui platform streaming Netflix. Deretan aksi Park Shin Hye dan Cho Seung Woo semakin membuat penasaran, juga karena banyaknya hal-hal menarik dalam drama Sisyphus: The Myth.