Dalam sebuah tayangan video terlihat bahwa salah satu anggota terlihat sedang mengusap air mata. Penonton pun terkejut dan bersorak riuh atas berita tersebut.
Alasan Pembatalan
Sumber foto: allkpop.com
Beberapa asumsi pun akhirnya bermunculan setelah kejadian itu. Beberapa orang berpikir bahwa pihak berwenang tidak senang dengan persona panggung anggota D-Crunch serta pilihan gaya hidup mereka. Padahal konser ini juga digelar karena sebagai bagian dari hubungan Diplomatik Korea-Kuwait yang berulang tahun ke-40.
Konser dimulai pukul 19.30 waktu setempat, dan D-Crunch dijadwalkan untuk tampil pukul 21.00. “Dalam iklan disebutkan bahwa akan ada musik modern, musik tradisional Korea dengan tarian tradisional Korea , dan D-Crunch," ujar Yousef Al Saleh salah satu kerumunan penonton.
Namun, penonton yang sangat ramai dan menantikan acara K-Pop ini harus kecewa atas alasan pembatalan konser yang kurang jelas. Mereka pun juga turut ikut bersedih ketika D-Crunch pergi meninggalkan area konser.