img_title
Foto : Elle Korea

Bersama majalah Elle Korea, Moon Ga Young sempat melakukan sesi wawancara eksklusif. Di sana, aktris kelahiran 1996 tersebut menceritakan pengalaman sekolahnya yang berbeda jauh dengan yang ada dalam drama True Beauty

Saat masih menjadi seorang siswi, Moon Ga Young menimba ilmu di sekolah khusus perempuan. Yang mana berbeda jauh dengan Saebom High School dalam drama True Beauty, di mana ada pula kehadiran siswa laki-laki. Untuk itu, sang aktris merasa takjub. 

“Karena aku lulus dari SMP dan SMA khusus perempuan, duduk di ruang kelas dengan pria terasa baru dan asing bagiku,” kata Moon Ga Young, dikutip dari Soompi oleh IntipSeleb pada Jumat, 22 Januari 2021.

Kendati demikian, persahabatannya dengan para pemain drama True Beauty yang lain seperti Cha Eun Woo, Hwang In Yeop, Park Yoo Na, hingga Kang Min Ah, benar-benar terjalin dengan baik. Dalam kesempatan berbeda, Moon Ga Young bahkan mengatakan bahwa dia tidak bisa hidup tanpa Park Yoo Na (pemeran Kang Soo Jin) serta Kang Min Ah (pemeran Choi Soo Ah).

Moon Ga Young Butuh Waktu untuk Pahami Karakter Im Joo Kyung

tvN
Foto : tvN

Di lain sisi, Moon Ga Young merasa memiliki tanggung jawab besar dalam mengembangkan karakter Im Joo Kyung karena dia juga merupakan sang pemeran utama. Karena kehidupan sekolah sang aktris 24 tahun ini sangat berbeda dengan Im Joo Kyung, membuatnya membutuhkan waktu untuk memahami karakter tersebut.

Topik Terkait