img_title
Foto : Instagram/@bts.bighitofficial/@gfriendofficial

Tak hanya itu, pendiri dari Source Music, yaitu So Sung In pun ikut angkat bicara. Menurut So Sung In, kerjasama bisnis ini akan berdampak sangat baik untuk masa depan para artis asuhan dua agensi ini.

“Secara khusus, saya percaya bahwa kemampuan dan pengalaman BigHit dalam menciptakan artis global dengan cepat akan menjadi pondasi yang kuat untuk Source Music. Saya pun menantikan hal tersebut. Melalui hubungan kerjasama kami dengan Big Hit, kami akan memberikan konten terbaik untuk para penggemar di masa depan,” ungkap So Sung Jin.

Sebelumnya, Big Hit dan Source Music sempat berkerja sama untuk memproduksi girlband GLAM, tetapi keduanya memutusan untuk bubar di tahun 2012. Selain Source Music, kabarnya Big Hit Entertainment tengah mencoba untuk mengakusisi agensi  hiburan terkenal lainnya, untuk memperluas jangkauannya di industri hiburan K-pop.

Kabar mengenai kerja sama antara dua agensi besar ini pun sukses membuat heboh para K-popers di berbagai belahan dunia. Kebanyakan dari mereka menantikan kolaborasi antara BTS dan juga GFriend di atas panggung.

Menurutmu akan seperti apa kolaborasi BTS dan GFriend yang sudah resmi menjadi saudara ini? Yuk share artikel ini dan mention @intipseleb.

Topik Terkait