img_title
Foto : Instagram/@henryl89

“Aku bahkan pernah ke ruang latihan yang digunakan Kang Daniel. Pertama kali, aku meminta dan mendapat izinnya, tetapi kedua kalinya, aku pergi tanpa memberi tahu dia,” jawabnya.

Debut di Hollywood

Instagram/@henryl89
Foto : Instagram/@henryl89

Mengawali karier sebagai anggota boyband, Henry yang kini aktif sebagai solois juga melebarkan sayapnya ke dunia akting. Tahun 2019, dia memulai debut aktingnya di film Hollywood berjudul A Dog’s Journey. Film bergenre komedi drama ini diangkat dari novel berjudul sama karya Cameron dan merupakan sekuel dari A Dog’s Purpose yang tayang di tahun 2017.

Dalam film yang dirilis oleh Universal Pictures ini, Henry berperan sebagai Trent. Karakternya ini adalah sahabat dan love interest dari CJ yang dimainkan oleh Kathryn Prescott. Dalam wawancara eksklusifnya bersama Soompi, Henry mengungkapkan bahwa ada banyak kesamaan antara dirinya dengan karakter yang diperankan.

“Aku pikir karakter Trent yang aku mainkan yang menemukan aku. Sama seperti Bailey (karakter anjing dalam fim A Dog’s Journey) yang menemukan CJ,” ujarnya.

Sementara itu, tahun 2020 juga menjadi waktu yang tidak kalah sibuk bagi Henry. Film terbarunya Double World tayang pada Juli 2020 dan bisa disaksikan di Netflix. Dia juga merilis mini album ketiga bertajuk Journey pada 18 November 2020 dengan lagu andalan Radio.

Topik Terkait