IntipSeleb – TREASURE resmi melakukan comeback ketiga di tahun ini dengan album The First Step: Chapter Three sekaligus merilis video klip lagu MMM pada Jumat, 6 November 2020 pukul 18.00 KST. Karya terbaru dari boyband asuhan YG Entertainment tersebut dikabarkan mendapat dukungan dari G-Dragon BIGBANG.
Grup beranggotakan 12 member tersebut menyuguhkan warna berbeda untuk lagu MMM yang didominasi oleh genre hip-hop. TREASURE juga turut berpartisipasi dalam comeback kali ini, terutama dari segi penggarapan album. Lantas ada fakta-fakta menarik lainnya di balik comeback ketiga TREASURE lewat lagu MMM ini. Penasaran apa saja? Simak ulasan selengkapnya yuk!
Baca Juga: Menggoda, Arti Lirik Lagu MMM - TREASURE Terjemahan Indonesia
Perilisan Teaser Lagu MMM - TREASURE Dibuat Berbeda
Menandakan sebagai comeback ketiga TREASURE di tahun 2020, perilisan teaser sengaja dibuat berbeda dibanding sebelumnya. Tidak hanya menyuguhkan teaser dalam bentuk foto, YG Entertainment juga mengunggah cuplikan koreografi dari lagu MMM yang terbagi menjadi lima video berbeda.
Hanya memiliki durasi kurang dari 30 detik, para penggemar awalnya dibuat penasaran dengan keseluruhan koreografi dari lagu MMM. Terlebih lagi, genre yang disuguhkan TREASURE kali ini didominasi oleh hip-hop.
Tiga Member TREASURE Turut Ambil Andil di Lagu MMM
Album The First Step: Chapter Three ini memiliki dua lagu baru di dalamnya yakni MMM serta Orange. MMM dideskripsikan sebagai lagu ber-genre hybrid trap yang kuat, diproduksi oleh FUTURE BOUNCE, AFTRSHOK, dan lain-lain. Sedangkan lirik lagu MMM ditulis oleh GODOK. Untuk bagian rap digarap oleh tiga rapper TREASURE yakni Choi Hyun Suk, Haruto, dan Yoshi.
Asahi TREASURE Debut Jadi Produser
Lagu Orange ternyata merupakan garapan Asahi TREASURE sekaligus menandakan debutnya sebagai produser. Tepat pada hari ini, Jumat, 6 November 2020, keduabelas member TREASURE sempat mengadakan konferensi pers jelang perilisan album The First Step: Chapter Three.
Asahi pun membagikan perasaannya saat mengetahui lagu Orange berhasil masuk ke dalam album terbaru TREASURE. Ternyata, karya tersebut dibuatnya pada awal tahun 2020 ini dan Haruto menjadi orang pertama yang memberikan masukan.
“Aku menulis lagu ini pada awal tahun 2020. Lagu ini dimulai setelah aku memikirkan baris teratas saat mengerjakan musik di dorm. Aku memikirkan beat-nya dulu, lalu Haruto mendengarkannya. Haruto kemudian membuat bagian rap untuk lagu Orange dan kami merekamnya seperti itu terlebih dahulu,” kata Asahi, dikutip dari Allkpop oleh IntipSeleb.
Kemudian Asahi melanjutkan, “Saat kami merekam track yang sebenarnya, aku bisa memberikan banyak masukan. Aku pikir, aku berkembang secara pesat, sambil melihat kembali komposisiku sebelumnya. Aku melakukan pekerjaan yang lebih baik dalam memilih instrumen yang tepat yang cocok dengan lagu tersebut, dan semacamnya,” ungkap sang idola.
G-Dragon Dikabarkan Beri Dukungan Penuh untuk Comeback TREASURE
Dilansir dari Naver, G-Dragon yang merupakan senior dari grup TREASURE di YG Entertainment diduga sempat memberikan dukungan untuk comeback MMM ini. Berdasarkan pemberitaan sebelumnya, sang pemilik nama asli Kwon Ji Yong tersebut kebetulan juga tengah mempersiapkan comeback solonya.
“Karena kami adalah anggota termuda di agensi, banyak senior yang kebetulan bertemu dan tertarik pada kami. Mereka juga memberikan kata-kata penyemangat. Kami selalu berterima kasih karena mereka telah mengingat dan menyemangati kami,” begitu kata TREASURE.
Syuting Video Klip Lagu MMM - TREASURE Dilakukan di Gedung Baru YG Entertainment
Terakhir, satu hal menarik dari video klip lagu MMM adalah direkam di gedung baru YG Entertainment. Baru-baru ini, agensi yang digawangi oleh Yang Hyun Suk tersebut menyelesaikan renovasi gedung baru yang letaknya bersebelahan dengan bangunan lama.
Konsep gedung baru yang dibuat begitu futuristik sukses membuat para member TREASURE takjub. Hal ini juga terlihat dari hasil video klip lagu MMM yang memiliki latar mewah.
“Kami memfilmkan beberapa bagian dari MV kami di gedung baru. Itu sangat keren, seperti set yang dibangun. Saat syuting MV, kami merasa bahwa gedung baru memiliki desain yang sangat futuristik. Itulah yang menjadi favorit,” ungkap TREASURE.
Lalu Jaehyuk tiba-tiba menimpali, “Bahkan ada supermarket juga yang berada di dalam gedung baru YG Entertainment,” tandasnya.
Sementara itu, TREASURE secara resmi melakukan comeback ketiga di tahun 2020 dengan merilis album The First Step: Chapter Three dengan lagu MMM dan Orange. Boyband junior dari G-Dragon ini juga siap menjalani aktivitas promosi dengan tampil dalam berbagai program musik mingguan.
Baca Juga: TREASURE di TV Show Tokopedia, Tes Bahasa Indonesia dan Main Bakiak