Namun tentu saja, mengambil cuti selama satu tahun saat dirinya masih sekolah akan terasa sangat sulit. Bahkan, guru Park Ji Sun mewanti-wanti bahwa keputusan itu bisa merusak kariernya di industri hiburan.
Akhirnya, Park Ji Sun selalu pulang sekolah lebih awal selama enam bulan. Ketika wajahnya gatal-gatal saat tidur, sang komedian harus mengikat tangannya dengan tali sepatu supaya tidak menggaruk-garuknya hingga berdarah. Lebih parahnya lagi, dia tidak bisa mengoleskan lotion pada wajahnya karena akan terasa perih.
Kondisi Kulit Park Ji Sun Sempat Membaik Sewaktu Kuliah
Lebih lanjut, Park Ji Sun mengungkap bahwa kondisi kulitnya sempat membaik sewaktu masuk kuliah karena mulai rajin menggunakan produk skincare. Ia juga mencoba beberapa prosedur kecantikan seperti peremajaan kulit. Tapi sayang, prosedur tersebut justru kembali memperburuk kulitnya.
Karena tidak kuat menanggung malu, Park Ji Sun akhirnya cuti setahun dari universitasnya. Kala itu, Park Ji Sun sengaja tidak memberitahu teman-teman tentang alasannya memutuskan untuk cuti kuliah.
“Aku tidak pernah memberi tahu teman-teman mengapa mengambil jeda setahun. Alasannya karena kondisi kulitku yang tidak memungkinkan. Aku juga punya reaksi alergi terhadap sinar matahari. Tapi selalu aku sembunyikan di bawah payung. Aku sengaja memakai baju yang compang-camping sambil membawa payung hanya untuk membuat teman-temanku tertawa,” ungkap Park Ji Sun.