img_title
Foto : IntipSeleb

IntipSeleb – Drama Mount Jiri atau Jirisan, yang mendaulat Jun Ji Hyun dan Joo Ji Hoon sebagai pemeran utama akhirnya merilis poster teaser perdana. Proyek akting yang menggabungkan dua bintang ternama Korea tersebut begitu dinantikan oleh publik. Terlebih lagi, ini merupakan karya terbaru penulis skenario tersohor, Kim Eun Hee.

Tepat pada Sabtu, 31 Oktober 2020, tvN selaku stasiun televisi penayangan merilis teaser perdana untuk drama Mount Jiri, yang memperlihatkan sosok Jun Ji Hyun dan Joo Ji Hoon memerankan karakternya masing-masing. Lantas, kabar ini langsung disambut penuh antusias oleh masyarakat. Seperti apa? Intip fotonya di bawah ini yuk!

Baca Juga: Biaya Fantastis Drama Jun Ji Hyun dan Joo Ji Hoon, Mount Jiri

Foto Teaser Perdana Jun Ji Hyun dan Joo Ji Hoon untuk Drama Mount Jiri

Naver
Foto : Naver

Mount Jiri atau berjudul lain Jirisan merupakan sebuah drama misteri mengisahkan sekelompok orang mendaki Gunung Jiri melalui jalur misterius dan belum pernah dijelajahi sebelumnya. Jun Ji Hyun akan berperan sebagai Seo Yi Kang, penjaga hutan terbaik yang mengetahui segalanya tentang Taman Nasional Gunung Jiri.

Sedangkan Joo Ji Hoon memerankan karakter bernama Kang Hyun Jo. Ia adalah penjaga baru di Taman Nasional Gunung Jiri sekaligus mantan Angkatan Darat yang memiliki rahasia gelap. Nantinya, Kang Hyun Jo akan menjadi partner Seo Yi Kang.

Setelah dinantikan, tvN akhirnya merilis teaser perdana yang memperlihatkan dua pemeran utama drama Mount Jiri. Tampak Jun Ji Hyun dan Joo Ji Hoon menjelma menjadi karakternya masing-masing sebagai penjaga hutan yang berani. 

Pihak tvN seakan sengaja membuat teaser perdana drama Mount Jiri ini sedikit blur untuk meningkatkan rasa penasaran penonton. Karakter Seo Yi Kang yang diperankan oleh Jun Ji Hyun terlihat mengenakan setelan pakaian yang begitu tebal. Dia juga memikul ransel pada punggungnya.

Di lain sisi, wajah Joo Ji Hoon ketika menghidupkan karakter Kang Hyun Jo tidak diperlihatkan secara jelas. Hanya terlihat siluetnya dengan ekspresi penuh ketegangan karena tengah berada dalam bahaya. Drama Mount Jiri disebut-sebut akan menyuguhkan beragam adegan aksi karena sebagian besar proses syuting dilakukan di Taman Nasional Gunung Jiri itu sendiri. 

Kata Sutradara Soal Syuting Drama Mount Jiri

Naver
Foto : Naver

Selain dikonfirmasinya Joo Ji Hoon dan Jun Ji Hyun untuk drama Mount Jiri, para penggemar juga tidak kalah bersemangat usai mengetahui bahwa proyek akting ini akan digarap oleh penulis skenario Kim Eun Hee. 

Eksistensi Kim Eun Hee di dunia seni peran Korea Selatan tidak perlu diragukan lagi. Ia turut ambil andil dalam kesuksesan drama-drama populer. Sebut saja drama Sign (2011), Three Days (2014), Signal (2016), Kingdom (2019), serta Kingdom Season 2 (2020). 

Sepanjang karier, Kim Eun Hee telah memboyong dua trofi kemenangan dari ajang penghargaan bergengsi. Yakni untuk kategori Best Screenplay di 2016 APAN Star Awards serta 2016 Baeksang Arts Awards.

Tanggal 29 Oktober 2020 menjadi hari pertama drama Mount Jiri menjalani syuting di luar ruangan yang mana mengambil latar Taman Nasional Gunung Jiri. Sang sutradara yakni Lee Eung Bok mengatakan bahwa dia merasa bersyukur atas jajaran pemain sekaligus kru produksi yang terlibat. Ia juga memastikan, keselamatan selalu menjadi prioritas utama. 

Saya sangat bersyukur bisa bekerja dengan pemain dan kru yang hebat. Saya akan bekerja lebih keras dan melakukan yang terbaik untuk mencari cara agar proses syuting drama lebih aman dan menyenangkan bagi semua orang,” begitu kata sutradara Lee Eung Bok, dikutip dari Soompi pada Sabtu, 31 Oktober 2020.

Fans Histeris Jelang Drama Mount Jiri

Naver
Foto : Naver

Setelah dirilisnya teaser perdana drama Mount Jiri, publik langsung menunjukkan antusiasme mereka di media sosial. Wajar saja, ini menjadi kali pertama bagi Jun Ji Hyun dan Joo Ji Hoon dipasangkan dalam drama.

Sebenarnya, Joo Ji Hoon dan Jun Ji Hyun pernah terlibat dalam proyek akting yang sama. Keduanya turut ambil peran dalam serial Netflix Kingdom Season 2 (2020). Namun kala itu, Jun Ji Hyun hanya tampil sebagai cameo dan tidak memiliki dialog bersama Joo Ji Hoon. 

Selain itu, Mount Jiri juga akan menjadi comeback akting Jun Ji Hyun setelah terakhir kali membintangi drama The Legend of the Blue Sea (2017) tiga tahun silam bersama Lee Min Ho. Fakta ini pun lantas membuat fans semakin tidak sabar untuk menyaksikan chemistry antara aktris kelahiran 1981 tersebut dengan Joo Ji Hoon.

Berdoa untuk keselamatan mereka saat menjadi syuting. Drama paling diantisipasi di tahun 2021,” tulis seorang warganet di media sosial, dikutip oleh IntipSeleb.
Secara harfiah, tidak diragukan lagi bahwa ini akan menjadi drama terbaik tahun 2021. Penghargaan pasangan terbaik 2021 jatuh akan ke tangan Jun Ji Hyun dan Joo Ji Hoon,” ungkap seorang warganet.
Jajaran pemain, penulis, dan sutradara semuanya A +. Ini bukan produksi Netflix jadi aku hanya berdoa agar mereka memiliki budget yang cukup besar untuk menyuguhkan efek khusus yang bagus,” kata warganet lain. 
Hanya dari foto saja dan sudah terlihat sangat menjanjikan. AKU SANGAT GEMBIRA!!!!,” sahut seorang warganet.

Jika tidak ada perubahan, Mount Jiri atau Jirisan dibintangi Joo Ji Hoon dan Jun Ji Hyun dijadwalkan tayang pada tahun 2021 mendatang. Drama terbaru tvN karya penulis Kim Eun Hee ini juga akan menggaet Sung Dong Il, Oh Jung Se, dan wajah familiar lainnya sebagai pemain pendukung.

Baca Juga: 5 Fakta Drama Mount Jiri, Dibintangi Joo Ji Hoon dan Jun Ji Hyun 

Topik Terkait