img_title
Foto : Www.instagram.con/reveramess_

IntipSeleb – Kang So Ra diketahui sedang berada Jakarta, Indonesia pada Rabu, 9 Oktober 2019 dalam rangka pagelaran Korean Indonesia Film Festival (KIFF) 2019. Pada kesempatan kali ini, aktris 29 tahun tersebut turut hadir bersama para pemain film Bebas yang diadaptasi dari film Korea berjudul Sunny (2011)

Diketahui, Kang Sora merupakan bintang film Sunny yang berperan sebagai ketua geng di sekolahnya bernama Ha Chun Hwa. Sementara di film Bebas  tokoh ini diperankan oleh Sheryl Sheinafia. Kehadiran Kang Sora sebagai bintang tamu spesial sekaligus menjadi perwakilan dari industri film Korea Selatan.

Baca juga: Kenalin Anggota Geng Bebas Versi Korea, 7 Pemain Film Sunny

Ini menjadi kedatangan perdana bagi Kang So Ra ke Tanah Air. Bagi kamu yang belum familiar dengan aktris multitalenta ini, simak 5 fakta menarik tentang Kang So Ra berdasarkan hasil rangkuman tim IntipSeleb di bawah ini yuk!

Pernah Gendut

Kang So RaSumber Foto: Koreaboo

Wanita kelahiran 1990 ini menjadi salah satu aktris Korea Selatan yang membuktikan bahwa cara paling efektif untuk menurunkan berat badan adalah dengan hidup sehat ketimbang melakukan operasi plastik. Kang So Ra digadang-gadang sebagai ‘panutan’ untuk banyak orang karena dietnya yang berhasil menurunkan berat badannya hingga 24 kilogram. 

Ketika Kang So Ra masih duduk di bangku sekolah, ia sempat memiliki berat badan 72 kilogram. Dikutip dari Channel-Korea, kini berat badan aktris kelahiran Seoul itu hanya 48 kilogram. Untuk bisa percaya diri dengan tubuhnya saat ini, Kang So Ra merubah habis-habisan gaya hidupnya, mulai dari pola makan hingga rutin olahraga. 

Dalam acara MBC Section TV Entertainment News, Kang So Ra mengatakan bahwa dulu, dia bisa menghabiskan satu pan pizza dan satu loyang cake dalam waktu bersamaan. Untungnya, sekarang dia telah menghentikan kebiasaan buruk itu.

Sudah Pernah ‘Menikah’

Kang So Ra dan LeeteukSumber Foto: Tistory

Kang So Ra sudah pernah ‘menikah’ lho guys! Bukan nikah beneran, melainkan secara virtual lewat variety show We Got Married. Kang So Ra bersama dengan salah satu member Super Junior, Leeteuk, pernah menjadi pasangan suami-istri untuk WGM Season 4 yang tayang 2011 silam.

Pasangan yang sama-sama memiliki lesung pipit ini kerap mendapat banyak pujian dari penonton karena keduanya tampil bak pasangan sesungguhnya, diikuti dengan hal-hal romantis yang mereka lakukan.

Leeteuk dan Kang So Ra terpaut usia hampir tujuh tahun sehingga leader Super Junior itu memperlakukan istri virtualnya dengan sangat istimewa. Begitu pula dengan Kang So Ra yang menghormati sosok Leeteuk. Karena acara tersebut, banyak penggemar yang mengharapkan Kang So Ra dan Leeteuk berjodoh di kehidupan nyata. Siapa yang juga mendukung TaekSo couple?

Mantan Kekasih Hyun Bin

Kang So Ra dan Hyun BinSumber Foto: Tistory

Pada akhir tahun 2016, dunia hiburan Korea Selatan sempat dihebohkan dengan kabar bahwa Kang So Ra dan aktor tampan Hyun Bin resmi berpacaran. Namun sayang, hubungan asmara itu hanya bertahan selama satu tahun. Keduanya memutuskan untuk berpisah karena kesibukkan masing-masing yang membuat mereka sulit menghabiskan waktu bersama. 

Jago Bahasa Inggris

Kang So RaSumber Foto: @reveramess_/Instagram

Kang So Ra membuat publik semakin terpana dengan kemampuan bahasa Inggrisnya saat tampil dalam drama Misaeng: Incomplete Life (2014). Dalam sebuah wawancara, Kang So Ra menyebutkan bahwa dia bisa lancar berkomunikasi dalam bahasa Inggris karena sering menonton animasi Disney sewaktu kecil dan menekuninya sebagai hobi. 

Sudah Sering Bintangi Drama dan Film

Kang So RaSumber Foto: IntipSeleb.com

Sementara kariernya dalam dunia akting mulai dibangun sejak tahun 2009. Nama Kang So Ra mulai melejit lewat perannya sebagai Ha Chun Hwa dalam film Sunny (2011). Kemudian, tawaran untuk bermain di K-Drama semakin membludak. Hampir seluruh drama yang dibintanginya sukses di pasaran.

Beberapa drama yang dibintangi Kang So Ra antara lain: Dream High (2012), Doctor Stranger (2014), Misaeng (2014), Warm and Cozy (2015), My Lawyer, Mr. Joe (2016), dan yang paling terbaru Revolutionary Love (2017). Lalu, mulai tahun ini, Kang So Ra kembali aktif terlibat dalam berbagai film layar lebar. 

Siapa di sini yang merupakan penggemar Kang So Ra?

Topik Terkait