img_title
Foto : Freepik

IntipSeleb – Ada beberapa hal yang dilarang saat umroh atau haji. Dan ketika hal tersebut dilanggar, bisa berakibat pada batalnya ibadah yang tengah dilakukan di tanah suci. Lantas, apa saja sih larangan saat umroh dan haji?

Sebelum menjawabnya, perlu diketahui bahwa tanah suci disebut juga dengan ‘Tanah Haram’. Dinamakan demikian sebab di tanah suci berlaku sederet ketentuan yang mengharamkan seseorang untuk melakukan hal-hal buruk.

Lalu, apa saja kebiasaan atau hal-hal yang dilarang saat umroh atau haji di tanah suci? Yuk simak selengkapnya berikut ini!

Hal yang Dilarang Saat Umroh atau Haji

Freepik
Foto : Freepik

Ada sederet hal yang dilarang saat umroh atau haji di Tanah Suci ketika mengenakan ihram yang telah dijelaskan dalam Fiqih Sunnah 3 oleh Sayyid Sabiq dikutip dari berbagai sumber, antara lain:

1. Berhubungan badan

Tak hanya berhubungan badan, tapi perbuatan yang mengarah ke perbuatan itu, seperti mencium, menyentuh dengan syahwat, dan berbicara tentang seks juga menjadi larangan saat umroh atau haji.

2. Berbuat maksiat atau kejahatan

Hal yang dilarang saat umroh dan haji selanjutnya adalah melakukan perbuatan maksiat dan kejahatan dalam bentuk apapun.

3. Berkelahi

Di tanah suci terdapat larangan untuk melakukan perkelahian atau perdebatan. Hal ini berdasarkan pada surat Al-Baqarah ayat 197, yang artinya, ‘Siapa saja yang mengerjakan (ibadah) haji dalam (bulan-bulan) itu, maka janganlah dia berkata jorok (rafats), berbuat maksiat, dan bertengkar dalam melakukan ibadah) haji.”

4. Mengenakan pakaian yang dijahit

saat berada di Tanah Suci untuk ihram, seseorang dilarang untuk memakai pakaian yang dijahit, seperti gamis, burnus, qba’, jubah, celana pendek, topi, serban, dan lainnya. Sementara itu, bagi para perempuan wajib mengenakan pakaian putih tanpa penutup muka dan sarung tangan.

5. Menikah

Hal yang dilarang saat umroh dan haji selanjutnya adalah menikah atau menikahkan orang lain dengan perwalian atau perwakilan.

6. Memotong kuku dan memotong rambut

Saat berada di tanah suci, jamaah dilarang untuk memotong kuku, mencukur atau menggunting rambut, baik rambut kepala, maupun rambut yang lain.

7. Memakai wewangian

Dalam sebuah riwayat disebutkan bahwa Ibnu Umar RA mencium bau wangi Muawiyah RA ketika sedang ihram. Ibnu Umar berkata, “Kembalilah dan basuhlah, sungguh aku telah mendengar Raulullah SAW bersabda, ‘Orang yang haji itu kusut dan berbau tidak sedap.’ Rasulullah SAW juga pernah bersabda, “Adapun wewangian yang kamu pakai, basuhlah darimu.”

8. Mengenakan pakaian yang wangi

Rasullah SAW bersabda yang artinya, ‘Janganlah kalian mengenakan pakaian yang tersentuh wars atau za’faran, kecuali apabila pakaian itu dibasuh (lebih dulu).’

9. Berburu atau membunuh hewan

Hal yang dilarang saat umroh atau haji selanjutnya adalah berburu atau membunuh hewan. Dalil ini tercantum dalam surah Al-Maidah ayat 96.

10. Memakan hewan buruan

Larangan saat umroh dan haji selanjutnya adalah memakan hewan darat yang diburu untuknya atau hewan darat yang diburu atas petunjuk dan bantuannya.

Topik Terkait