img_title
Foto : Pinterest/stylecraze

IntipSeleb – Menghilangkan jerawat menjadi tantangan tersendiri. Bekas hitam atau kemerahan pada kulit wajah usai jerawat terkadang dapat mengganggu kepercayaan diri. Oleh karena itu, diperlukan cara untuk menghilangkan jerawat agar kamu semakin percaya diri dalam berpenampilan.

Terdapat cara yang bisa dilakukan untuk menghilangkan bekas jerawat yaitu dengan menggunakan bahan alami. Penasaran? Yuk scroll sampai bawah!

1. Putih telur

pinterest/silviachandra1995
Foto : pinterest/silviachandra1995

Kandungan lisosom dan enzim lysozyme dalam putih telur dapat membunuh bakteri penyebab jerawat. Kandungan ini juga bisa menyamarkan bekas jerawat hingga membuat tekstur wajah lebih halus. Penggunaannya pun mudah! Kamu cukup mengaplikasikan ke wajah sebagai masker dengan cara memisahkan putih telur dan kuning telur. Putih telur yang sudah dipisah kemudian dicampur dengan lemon, lalu dibalurkan ke wajah selama 15-20 menit.

2. Es batu

pinterest/revistasemana
Foto : pinterest/revistasemana

Dingin-dingin di wajah, es batu juga bisa jadi opsi untuk menghilangkan bekas jerawat loh! Caranya ialah menempelkan es batu pada bekas jerawat dengan cara dioles dan diputar perlahan selama 15 menit. Gunakan es batu dengan ukuran kecil atau sedang saja ya agar tangan dan wajah kamu tidak kedinginan.

3. Lidah buaya

pinterest/asianinspirations
Foto : pinterest/asianinspirations

Bahan alami yang satu ini tidak perlu diragukan lagi. Selain bisa untuk menghilangkan bekas jerawat, lidah buaya juga ampuh untuk mencerahkan kulit karena kandungan vitamin C di dalamnya. Cara pemakaiannya ialah dengan mengambil gel lidah buaya dan mengoleskan ke bagian wajah. Diamkan sekitar 15-20 menit lalu bilas dengan air.

4. Tomat

pinterest/stylecraze
Foto : pinterest/stylecraze

Buah berwarna merah ini mengandung vitamin A dan C yang dapat menghilangkan bekas jerawat. Caranya pun mudah! Cukup potong-potong buah tomat dan tempelkan di seluruh wajah secara merata selama 15-20 menit.

5. Mentimun

pinterest/pratique
Foto : pinterest/pratique

Sering kali menjadi digunakan sebagai perawatan wajah, kandungan vitamin A dan C pada mentimun juga dapat tekstur wajah menjadi lebih lembut. Gunakan mentimun sebagai masker wajah dengan cara memotong buah mentimun dan tempelkan ke area wajah yang memiliki bekas jerawat.

6. Minyak zaitun

pinterest/graziaindiamagazine
Foto : pinterest/graziaindiamagazine

Oleskan minyak zaitun ke area wajah untuk menghilangkan bekas jerawat. Pijat wajah secara perlahan agar wajah menjadi lebih rileks. Jika sudah selesai, jangan lupa untuk membasuh wajah dengan air dan sabun cuci muka agar wajah tidak licin.

Penulis: Najwa Syifa Annisa

Topik Terkait