IntipSeleb – Momen menantikan kehadiran buah hati adalah anugerah terindah bagi setiap pasangan. Namun, perjalanan menuju keibuan tak selalu semulus yang dibayangkan.
Bagi banyak wanita, program kehamilan menjadi langkah penting untuk mewujudkan mimpi memiliki anak. Mengapa demikian?
Yuk, intip penjelasan dr. Gamma melalui kanal YouTube Kata Dokter mengenai
1. Konsultasi suami dan istri dengan dokter spesialis
Konsultasi ini biasanya memberikan informasi tentang riwayat kesehatan, riwayat menstruasi, siklus menstruasi, keluhan menstruasi, dan kondisi media lainnya yang berhubungan dengan kehamilan.
2. Pemeriksaan Fisik dan Penunjang
Setelah memberikan informasi, pasangan suami dan istri harus menjalani serangkaian pemeriksaan. Pemeriksaannya berupa pemeriksaan darah untuk cek kadar hormon yang berpengaruh pada proses kehamilan, pemeriksaan USG untuk periksa kondisi rahim dan organ reproduksi bagian dalam, atau bahkan pemeriksaan HSG untuk periksa tuba falopi.
Pemeriksaan tuba falopi harus dilakukan karena ini adalah tempat bertemunya sperma dan sel telur.
3. Konsultasi untuk Menentukan Jadwal Ovulasi
Program kehamilan juga berupa berkonsultasi jadwal ovulasi yang terbaik. Tujuannya, agar mengetahui masa terbaik wanita dalam kesuburan sehingga dapat dengan tepat menjadwalkan hubungan seksual.
4. Konsultasikan Nutrisi yang Baik
Calon ibu hamil perlu mengonsumsi makanan yang bergizi dan bernutrisi. Konsultasikan kepada dokter makanan apa saja yang harus dikonsumsi, lengkap dengan suplemen hingga vitamin penunjang kesuburan.
Nah, itu dia hal yang dapat dilakukan oleh wanita untuk fokus program hamil.