img_title
Foto : Instagram

Rodin Patisserie & Ice Cream merupakan tempat makan es krim di Jakarta yang menyajikan aneka macam kue-kue cantik dan es krim ala Jepang dan Prancis yang mamma mia lezatos.

Varian es krim di Rodin Patisserie & Ice Cream juga beraneka macam, mulai dari houjicha, matcha, black milk tea, hingga Hokkaido milk soft ice cream. Selain itu, ada pula menu avocado chocolate crunch yang menyajikan es krim coklat di atas daging alpukat.

6. Ragusa

{{

Pecinta es krim pasti udah tau soal kedai es krim legendaris di Jakarta ini. Yap, apalagi kalau bukan Ragusa. Berdiri sejak tahun 1932, Ragusa tentu sudah tidak perlu diragukan lagi kalau soal rasa.

Ragusa hingga kini masih mempertahankan resep es krim klasik khas Italia yang lembut. Ada beberapa rekomendasi menu di Ragusa yang wajib dicoba, antara lain tutti fruitti, cassata siciliana, dan banana split. Selain itu, ada juga spaghetti ice cream yang unik banget.

Topik Terkait